Loading...
GALERI FOTO INDONESIA
Penulis: Dedy Istanto 14:28 WIB | Senin, 21 Maret 2016

20 Maret 2016

20 Maret 2016
Salah satu pementasan seni tari dari Cirebon tampil pada acara "Ragam Aneka Seni" yang diselenggarakan Balai Pengelolaan Taman Budaya Budaya Jabar, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (19/3) malam. Pertemuan budaya antara Cirebon dan Mataram selain sebagai pelestarian seni tari daerah kepada masyarakat luas, sekaligus menjadi ajang silaturahmi dan komunikasi antar seniman dari dua daerah tersebut. ANTARA FOTO/Agus Bebeng
20 Maret 2016
Sejumlah alat berat dioperasikan untuk menyelesaikan konstruksi Jembatan Holtekam di Teluk Youtefa, Jayapura, Papua, Sabtu (19/3). Pembangunan jembatan sepanjang 732 meter yang menghubungkan kota-kota di sekitar Jayapura dengan Distrik Muara Tami tersebut ditargetkan selesai pada 2018 yang diharapkan mampu meningkatkan perekonomian setempat. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
20 Maret 2016
Sejumlah warga yang tergabung dalam Gema Pembebasan berunjuk rasa menuntut pembubaran Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror di Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (19/3). Mereka menilai sudah cukup banyak kasus salah tangkap, perlakuan brutal yang berakhir dengan kematian yang dilakukan oleh Densus dan tidak tersentuh oleh hukum. ANTARA FOTO/Basri Marzuki
20 Maret 2016
Sejumlah pegiat mementaskan drama wayang orang dalam peringatan Earth Hours 2016 di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Sabtu (19/3). Peringatan Earth Hours yang diisi dengan pemadaman lampu selama satu jam tersebut merupakan kampanye untuk meningkatkan kepedulian terhadap perubahan iklim serta energi listrik. ANTARA FOTO/Maulana Surya
20 Maret 2016
Wisatawan mengunjungi hutan Mangrove yang telah dikembangkan menjadi hutan wisata di pesisir Kota Langsa, Aceh, Sabtu (19/3). Pengembangan hutan mangrove selain mencegah abrasi wilayah pantai juga dapat dijadikan kawasan wisata hutan lindung dan ekowisata serta menjadi basis perekonomian. ANTARA FOTO/Irwansyah Putra
20 Maret 2016
Wakil Ketua KOI Muddai Maddang (ketiga kiri) mendampingi Komite Eksekutif Komite Olah raga Indonesia (KOI) meninjau Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) di Komplek Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, Sumatra Selatan, Sabtu (19/3). Komite Eksekutif KOI meninjau secara langsung pembangunan, persiapan gelanggang, dan pembangunan fasilitas pendukung pelaksanaan Asian Games XVIII 2018 untuk memastikan dapat berjalan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan. ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
20 Maret 2016
Presiden Joko Widodo menyapa siswa disela acara peresmian pengoperasian Bendungan Nipah di Desa Tabanah, Banyuates, Sampang, Jatim, Sabtu (19/3). Bendungan tersebut mampu mengairi 1.150 hektar dan diharapkan mampu menopang ketahanan pangan di masa mendatang. ANTARA FOTO/Saiful Bahri
20 Maret 2016
Burung rangkong (Rhyteceros plicatus) bercengkrama di Taman Hutan Rakyat Kebonrojo di Kota Blitar, Jawa Timur, Sabtu (19/6). Berdasarkan investigasi Rangkong Indonesia bersama Yayasan Titian selama tahun 2013 hingga 2015, tercatat populasi burung rangkong berkurang sekitar 8.343 ekor akibat adanya perburuan dan penyelundupan paruh burung rangkong ke pasar gelap di asia dan eropa.ANTARA FOTO/Irfan Anshori
20 Maret 2016
Pebulutangkis tunggal puteri PB Mutiara Cardinal Bandung, Hera Desi (atas), berusaha mengembalikan kok ke arah lawannya pebulutangkis PB Tjakrindo Masters, Febby Angguni (bawah) saat bertanding pada final tunggal puteri dewasa Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) di GOR Sudiang Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (19/3). Hera Desi, menjadi juara tunggal puteri setelah menang atas lawannya dengan skor 8-21, 21-13 dan 21-7. ANTARA FOTO/Yusran Uccang
20 Maret 2016
Sejumlah petani memanen padi di Kampung Kilasah, Sawah Luhur, Serang, Banten, Sabtu (19/3). BPS (Badan Pusat Statistik) mencatat sejak Desember 2015 hingga Maret 2016 nilai tukar petani (NTP) terus menurun dari 107, 56 menjadi 106,45 akibat naiknya indeks harga yang harus dibayar petani dibanding harga yang diterima petani belum lagi kerugian akibat anjloknya harga gabah dari Rp4.800 menjadi hanya Rp3.400 per kilogram pada saat menjelang panen raya seperti sekarang. ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman
20 Maret 2016
Sejumlah anak suku Wana tengah mengikuti pelajaran di sekolah Lipu (kampung), Sumbol, Taronggo, Batu rube, Morowali Utara, Sultra, Sabtu (19/3). melalui pendidikan khusus Yayasan Merah Putih (YMP) Morut, anak Suku Wana yang merupakan suku terasing mendapapatkan pendidikan secara gratis walaupun hanya dalam membaca, menghitung dan menulis. ANTARA FOTO/Fiqman Sunandar
20 Maret 2016
Sejumlah anak ditemani orangtua mereka bermain dengan hewan ternak sapi yang ditampilkan dalam wahana Margocity "Back to Nature" di Pusat Belanja Margo City, Depok, Jawa Barat, Sabtu (19/3). Kegiatan belajar berternak dan berkebun di dalam mall yang berlangsung 15-27 Maret 2016 tersebut diselenggarakan sebagai sarana hiburan dengan nilai edukatif yang memperkenalkan anak kepada hewan dan alam, sekaligus dalam rangka memperingati ulang tahun pusat belanja Margo City yang ke-10. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
20 Maret 2016
Presiden Joko Widodo (ketiga kanan) didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono (kedua kiri), Menteri BUMN Rini Soemarno (ketiga kiri) dan Seskab Pramono Anung (kiri) mendengarkan penjelasan Dirjen Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Hediyanto W Husaini (kanan) terkait Tol Surabaya-Mojokerto (Tol Sumo) saat peresemian ruas tol tersebut di Gerbang Tol Penompo, Mojokerto, Jawa Timur, Sabtu (19/3). Peresmian ruas jalan bebas hambatan Mojokerto-Krian sepanjang 18,47 Km tersebut diharapkan dapat mengurai kemacetan di jalur arteri Mojokerto-Surabaya. ANTARA FOTO/Zabur Karuru
20 Maret 2016
Ratusan wanita muslimah melakukan yoga bersama dalam kegiatan Muslima Fit & Fun Fest di Jakarta, Sabtu (19/3). Festival Yoga Muslimah yang diikuti 300 perempuan tersebut digelar untuk memenuhi minat olahraga yang menjadi tren saat ini yakni yoga. ANTARA FOTO/Teresia May

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home