Loading...
SAINS
Penulis: Sotyati 11:04 WIB | Selasa, 23 Februari 2016

Mahasiswa FTI UKSW Bangun Pusat Data di Daerah

Mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknologi Informasi Universitas Kristen Satya Wacana (FTI UKSW) dilepas untuk mengikuti program Kerja Praktik skema Kuliah Kerja Nyata (KKN), kerja sama dengan Sinode Gereja Kristen Jawa, membangun pusat data di daerah. Kali ini mahasiswa membangun pusat data untuk Klasis Boyolali dan Wonogiri, 16 Februari - 15 April. (Foto: uksw.edu)

SALATIGA, SATUHARAPAN.COM - Sebanyak 17 mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknologi Informasi Universitas Kristen Satya Wacana (FTI UKSW) dilepas untuk mengikuti program Kerja Praktik skema Kuliah Kerja Nyata (KKN). Pelepasan dilakukan di Gedung Sinode Gereja Kristen Jawa (GKJ) di Salatiga, pada 16 Februari lalu.

Kegiatan itu, seperti dikemukakan Ketua Program Studi Teknik Informatika, Suprihadi SSi Mkom, seperti dikutip dari uksw.edu, merupakan bagian dari program kerja sama FTI UKSW dengan Sinode GKJ. Sama seperti kegiatan sebelumnya, mahasiswa yang terlibat program itu akan membangun pusat data di daerah yang ditentukan.

Kali ini, mahasiswa akan membangun pusat data untuk Klasis Boyolali dan Wonogiri. Program itu berlangsung sampai 15 April mendatang.

Program yang sama sebelumnya telah dilakukan di beberapa wilayah klasis. Klasis Citanduy menjadi klasis pertama yang menjadi sasaran program ini. Suprihadi menjelaskan program ini telah dilakukan di Klasis Yogyakarta Selatan, Sragen, dan juga Klaten Timur. Ia berharap program ini dapat menjadi proyek percontohan untuk program kerja praktik satu tahun yang tengah direncanakan UKSW. 

Editor : Sotyati


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home