Putra Pendiri Hamas: Yesus Mengajarku Mengasihi Musuh
WASHINGTON DC, SATUHARAPAN.COM – Mosab Hassan Yousef, putra pendiri Hamas Sheikh Hassan Yousef, berbicara pada konferensi American Israel Public Affairs Committee/AIPAC pada Minggu. Ia mengatakan kepada hadirin bagaimana kekristenan membantunya menemukan kedamaian selama masa transisi dari teroris menjadi sekutu dekat Israel.
“Kadang-kadang saya mencoba untuk merasionalisasi apa yang dilakukan anak seorang pemimpin Hamas di acara besar Yahudi seperti ini,” Yousef bercanda. Jerusalem Post memberitakan, Selasa (3/3)
“Dan satu-satunya cara untuk melihat itu, saya datang dengan teori. Saya pikir mungkin saya berada di kehidupan sebelumnya sebagai seorang Yahudi yang sangat jahat. Kemudian saya reinkarnasi di rumah seorang pemimpin Hamas untuk bekerja di luar karma saya.
“Yousef lahir di Ramallah sebagai anak seorang Pemimpin Hamas—Seikh Hassan Yousef—dalam sebuah keluarga dengan ikatan yang mendalam terhadap Ikhwanul Muslimin. Dia mengatakan ia dibesarkan dalam apa yang ia sebut “keadaan delusi,” di mana ia percaya bahwa Israel dan Amerika Serikat adalah kejahatan terbesar. Sebagai anak sulung laki-laki, ia digadang-gadang sebagai pengganti ayahnya dalam rezim Hamas. Hamas kini adalah penguasa de facto di wilayah Gaza.
“Praktis Anda melihat orang-orang mati setiap hari. Tapi itu sangat sulit untuk melihat melalui lensa seorang anak dan membuat hubungan bahwa semua pemimpin Palestina ... mengirim anak-anak mati di pos pemeriksaan. Saya tidak bisa melihat bahwa musuh sebenarnya adalah kepemimpinan Palestina. Saya menyalahkan semuanya pada Israel. “Kata Yousef ketika berbicara tentang tahun-tahun awal tinggal di Ramallah.
Saat ditahan oleh Shin Bet pada 1996, Yousef setuju untuk menjadi informan Israel. Awalnya, dia mengatakan bahwa dia setuju untuk menjadi seorang informan karena ia memiliki kebencian yang mendalam pada Israel dan percaya bahwa ia bisa menembus intelijen Israel melalui karyanya dengan Shin Bet.
Segera tujuannya berubah setelah ia menyadari bahwa “niat tentara Israel tidak membunuh warga Palestina”. Dia mengatakan bahwa dia kemudian memiliki pilihan: untuk mendengarkan kebenaran Shin Bet tentang Israel atau untuk terus tutup mata dengan kenyataan baru yang ia pelajari.
Yousef bekerja sebagai informan 1997-2007, membantu Shin Bet menggagalkan sejumlah serangan teroris, termasuk rencana untuk membunuh Menteri Luar Negeri Shimon Peres pada 2001. Dia menjadi pemeluk Kristen pada 1999 saat menjabat sebagai agen ganda untuk Intelijen Israel.
“Ketika saya pertama kali diperkenalkan ke kesadaran Kristus, saya belajar untuk mencintai musuh saya tanpa syarat dan itu adalah inti dari motif saya,” kata Yousef. “Dan itulah yang menempatkan saya di percobaan gila ini, percobaan rasional dengan kebenaran.
“Saya mulai dari awal. Saya membaca Alkitab. Dan, ketika sampai pada bagian Khotbah di Bukit, saya kira orang bernama Yesus ini benar-benar mengagumkan! Semua yang dikatakannya indah sekali. Saya tidak bisa meletakkan buku itu dan terus membacanya. Setiap ayat terasa menyembuhkan luka parah yang dalam di jiwa saya. Pesannya sangat sederhana, tapi entah kenapa punya kekuatan untuk memulihkan jiwa dan memberi saya harapan,” kata dia.
Lalu saya membaca bagian ini, “Kalian tahu bahwa ada juga ajaran seperti ini: cintailah kawan-kawanmu dan bencilah musuh-musuhmu. Tetapi sekarang Aku berkata kepadamu: cintailah musuh-musuhmu, dan doakanlah orang-orang yang menganiaya kalian, supaya kalian menjadi anak-anak Bapamu yang di surga” (Mat. 5:43-45).
Ini dia! Saya merasa bagaikan disambar petir oleh kata-kata ini. Belum pernah sebelumnya saya mendengar pesan seperti ini. Tapi, saya tahu bahwa inilah pesan yang saya cari-cari seumur hidup.
Selama bertahun-tahun saya berjuang untuk mengetahui siapakah musuh. Dan, saya melihat mereka yang di luar Islam dan Palestina sebagai musuh. Tapi, tiba-tiba saja saya sadar bahwa orang-orang Israel bukanlah musuh saya. Bukan pula Hamas atau paman saya Ibrahim atau prajurit yang menghajar saya dengan popor M16 atau penjaga penjara mirip kera di Maskobiyeh. Saya melihat bahwa musuh tidak dijabarkan melalui nasionalitas, agama, atau warna kulit. Saya sekarang mengerti bahwa kita semua menghadapi musuh yang sama: keserakahan, kesombongan, segala pikiran jahat, dan kegelapan setan yang hidup dalam diri kita. Ini berarti aku bisa mengasihi semua orang. Satu-satunya musuh yang nyata adalah musuh dalam diri saya sendiri.
Yousef juga menyatakan bahwa Kristen membantunya menemukan keindahan di Israel setelah tumbuh dikelilingi oleh teror. Dan, untuk iman barunya ini ia harus rela tidak lagi dianggap anak oleh ayahnya, Seikh Hassan Yousef. Yousef senior pada 2006 ditangkap tentara Israel dan ditahan hingga kini.
Motivasi Mosab ini dibenarkan seorang tentara Israel yang berhubungan dengannya, sebut saja Kapten Loai, “Hal yang mengagumkan adalah bahwa tidak ada dari tindakannya yang dilakukan demi uang. Ia melakukan sesuatu yang ia yakini. Ia ingin menyelamatkan nyawa,” kata Loai seperti dikutip Haaretz, lima tahun lalu.
“Israel bagi saya bukan hanya rezim politik, Israel adalah terang, Israel adalah filsafat, Israel adalah nilai-nilai dan etika,” katanya dari podium. “Dan, saya tidak bisa membayangkan dunia tanpa Israel. Untuk melihat cinta dan dukungan tanpa syarat sekarang benar-benar mengangkat saya. Selama bertahun-tahun saya pikir saya sendirian dan itu bohong.” Kini ia tinggal di San Diego, Amerika Serikat.
Siapa AIPAC?
Menurut wikipedia.org, Komite Urusan Publik Amerika Israel (American Israel Public Affairs Committee/AIPAC) adalah sebuah kelompok lobi di Amerika Serikat yang bertujuan melobi Kongres Amerika Serikat dan badan eksekutif pemerintahan dengan tujuan menghasilkan kebijakan yang meningkatkan hubungan dekat antara Amerika Serikat dan Israel. AIPAC dibentuk pada masa pemerintahan Eisenhower, dan sejak saat itu membantu meningkatkan bantuan dan dukungan Amerika Serikat kepada Israel. AIPAC telah sering disebut-sebut dalam berbagai survei sebagai salah satu kelompok lobi paling berpengaruh dalam politik Amerika Serikat.
Beberapa kebijakan luar negeri Amerika Serikat yang diduga mendapat pengaruh AIPAC antara lain:
Menekan Pemerintah Palestina melalui surat yang ditandatangani oleh 259 anggota kongres dan 79 senator. Tujuannya adalah untuk memaksa Uni Eropa dan Amerika Serikat tidak memberikan bantuan kepada Otoritas Palestina sebelum mencapai persyaratan internasional
Memperkuat hubungan keamanan dalam negeri Amerika Serikat-Israel dengan menjalin kerja sama dalam bidang riset dan pembangunan proyek. Menjamin perolehan bantuan luar negeri untuk Israel, yang mencapai US$ 2.52 triliun pada tahun 2006 dan dukungan ekonomi serta militer
Melarang bantuan dan kontak Amerika Serikat dengan Hamas sampai pemimpinnya mengakui keberadaan negara Israel Memperpanjang pinjaman keuangan untuk Israel sampai 2011
Mengutuk Iran atas konferensi anti-Holocaust. Mensponsori “Iran Freedom and Support Act”, yang menguatkan sanksi untuk mencegah program nuklir Iran
Mengecap stasiun televisi Hezbollah sebagai agen teroris melalui surat Presiden Bush yang ditandatangani oleh 51 senator Mensponsori “Syrian Accountability Act” yang membolehkan Presiden Bush untuk memberi sanksi kepada Suriah atas campur tangan di Lebanon Meningkatkan bantuan militer kepada Israel mencapai US$ 1 triliun dalam bentuk bantuan pemerintah.
Baca juga:
- Dubes Palestina: Yesus Lahir di Palestina
- RS Kristen Gaza Berjuang Terus Beroperasi di Tengah Konflik
- Kisah Orang Kristen di Gaza, Palestina
- Penduduk Gaza Kembangkan Kebun Sayur di Atap Rumah
- Israel Hancurkan Lebih 100 Ribu Rumah Palestina
- Kapal dari Iran Bawa 40 Roket untuk Hamas, Dicegah AL Israel
- Netanyahu Disambut Bagai Pahlawan oleh Anggota Kongres AS
- Konferensi Kebijakan AIPAC
- Jesus Guy: 21 Tahun Keliling Dunia Bergaya Hidup Seperti Yesus Kristus
- 26 Tahun Pikul Salib 25 Kg
- Tanah Suci: 10 Info Penting Sebelum Pergi ke Israel, Tepi Barat, dan Gaza
- Kisah Keluarga Muslim Juru Kunci Makam Yesus Kristus
- Tangga Status Quo di Gereja Makam Yesus (Immovable Ladder)
- Konflik Gaza, Mengapa Ada Orang Kristen Dukung Israel?
- Agen Mossad Terkenal Meninggal
- Dubes Palestina: Kekristenan Lahir di Palestina
- Film Killing Jesus, Yesus Diperankan Keturunan Timur Tengah
Kepala Pasukan UNIFIL: Posisi PBB di Lebanon Berisiko Didudu...
BEIRUT, SATUHARAPAN.COM-Kepala pasukan penjaga perdamaian PBB mengatakan pada hari Jumat (1/11) bahw...