140 Warga Kampung Pulo Mengungsi karena Banjir
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Hujan deras yang mengguyur wilayah ibu kota dan Bogor, Jawa Barat sejak Jumat (26/12) sore hingga Sabtu (27/12) pagi menyebabkan beberapa wilayah di Jakarta terendam banjir.
Di kawasan Kampung Pulo, banjir merendam rumah warga hingga ketinggian 2 meter. Banjir ini mengakibatkan sebanyak 140 warga terpaksa mengungsi ke dua titik, yakni di kantor Sudin Kesehatan Jakarta Timur sebanyak 117 warga dan di RS Hermina sebanyak 23 warga. Selain itu, warga juga memarkirkan kendaraannya di sepanjang Jalan Jatinegara Barat.
Camat Jatinegara, Sofyan Taher, mengatakan, banjir yang terjadi telah menggenangi 8 RW dan 55 RT di Kampung Pulo, yakni RW 01-08. Ketinggian air mencapai 2 meter, terutama yang berjarak 15 meter dari bantaran Ciliwung. Adapun jumlah warga yang terkena dampak banjir adalah 2.899 kepala keluarga (KK) atau 7.809 jiwa.
"Sebagian warga korban banjir mengungsi di Sudin Kesehatan dan RS Hermina. Namun masih banyak juga yang bertahan di rumahnya masing-masing. Jika banjir semakin parah, maka mereka kita akan evakuasi besar-besaran," ujar Sofyan Taher.
Sampai saat ini, masih banyak juga warga yang belum mengungsi karena menjaga harta bendanya. (beritajakarta)
Editor : Eben Ezer Siadari
Rusia Jatuhkan Hukuman Penjara kepada Pengacara Alexei Naval...
MOSKOW, SATUHARAPAN.COM-Rusia pada hari Jumat (17/1) menjatuhkan hukuman penjara beberapa tahun kepa...