Foto udara perkebunan kelapa sawit di Belitung, Bangka Belitung, Jumat (16/12). Pemerintah mulai merancang aturan untuk menghentikan sementara (moratorium) pembukaan lahan baru perkebunan kelapa sawit dan tambang. ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
Foto udara areal bekas penambangan timah di Kepulauan Belitung, Provinsi Bangka Belitung, Jumat (16/12). ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
Petani mencabut bibit padi pada akhir musim tanam 2016 di Aceh Besar, Aceh, Jumat (16/12). Kementerian Pertanian (Kementan) mengalokasikan anggaran penyediaan benih padi bersubsidi 2016 sebanyak Rp1 triliun dengan target penanaman bibit seluas 4 juta hektar di seluruh Indonesia yang diharapkan mampu mewujudkan swasembada beras. ANTARA FOTO/Irwansyah Putra
Sejumlah wisatawan mengunjungi Air Terjun Montel di Desa Kajar, Dawe, Kudus, Jawa Tengah, Jumat (16/12). Air Terjun dengan ketinggian kurang lebih 50 meter yang berada di kawasan Gunung Muria tersebut menjadi wisata alternatif karena letaknya yang berdekatan dengan Makam Sunan Muria yang ramai dikunjungi warga untuk berziarah. ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho
Massa yang tergabung dari Hizbut Tahrir Indonesia melakukan aksi selamatkan warga Aleppo, Suriah di depan Kedutaan Besar Rusia, Jakarta, Jumat (16/12). Dalam aksinya, mereka mengutuk rezim Vladimir Putin yang telah melakukan pembantaian kepada warga Aleppo yang dianggap menjadi salah satu pembantaian terbesar terhadap penduduk sipil sejak perang dunia II. ANTARA FOTO/Reno Esnir
Nelayan berada di antara batang pohon yang tumbang akibat abrasi di Pantai Air Manis, Padang, Sumatra Barat, Jumat (16/12). Warga meminta pemerintah setempat menepati janji untuk membuat dam agar dapat mengatasi ombak besar yang mengancam rumah penduduk. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Penumpang membaca buku di dalam angkot saat peluncuran Angkot Pintar di Bandung, Jawa Barat, Jumat (16/12). Angkot Pintar (Antar) merupakan program yang dibuat komunitas Rindu Menanti bekerja sama dengan Dishub Kota Bandung untuk memanfaatkan waktu luang para penumpang, sekaligus meningkatkan dunia literasi di Bandung. ANTARA FOTO/Agus Bebeng
Sejumlah kendaraan melaju di kawasan Pancoran, Jakarta, Jumat (16/12). Pemprov DKI Jakarta akan membangun "flyover" sepanjang 740 meter dan lebar sembilan meter di kawasan Pancoran sisi selatan untuk mengurangi kepadatan kendaraan dari arah Cawang menuju Semanggi. Proyek ini ditarget rampung pada akhir 2017. ANTARA FOTO/Reno Esnir
Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa (kedua kanan) berbincang dengan salah satu pejuang wanita saat menyaksikan cap tangan usai meresmikan 1000 cap tangan wanita pejuang 45 di Gedung Joang 45, Jakarta, Jumat (16/12). 1000 cap telapak tangan tersebut dipamerkan untuk mengenang para wanita pejuang 45. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Anak-anak bermain dan memancing ikan di bantaran kali Ciliwung, Jakarta, Jumat (16/12). Pemprov DKI akan meningkatkan kesejahteraan anak-anak di Ibukota dengan membangun 123 Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) di setiap kelurahan dan dapat digunakan tempat bermain anak, sarana olahraga multifungsi, ruang pertemuan serbaguna, ruang perpustakaan, toilet difable, ruang pengelola, CCTV dan ruang konseling. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
Warga mengecek meteran listrik di Rusun tanah tinggi, Jakarta Pusat, Jum'at (16/12). Pemerintah melalui Kementerian Energi Sumber Daya Mineral pada tahun 2017 akan mencabut subsidi listrik untuk 18,7 juta pengguna listrik 900 Volt Ampere dikarenakan subsidi yang tidak tepat sasaran. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah
Prajurit TNI AD menjelaskan cara pengoperasian senjata yang terpasang di kendaraan pertempuran jarak dekat kepada pengunjung saat pameran Alutsista TNI di Kota Denpasar, Bali, Jumat (16/12). Pameran yang digelar dalam rangkaian peingatan Hari Juang Kartika tersebut bertujuan untuk memberikan edukasi tentang perkembangan Alutsista TNI AD sekaligus mendekatkan TNI dengan masyarakat. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Pengunjung melihat Batu Malin Kundang di Pantai Air Manis, Padang, Sumatra Barat, Jumat (16/12). Sebagian wisatawan sengaja membawa anak mereka ke objek wisata tersebut antara lain untuk memetik pelajaran dari legenda Malin Kundang yang dikutuk menjadi batu karena durhaka kepada orang tua. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra