Loading...
GALERI FOTO INDONESIA
Penulis: Dedy Istanto 16:06 WIB | Rabu, 01 Februari 2017

30 Januari 2017

30 Januari 2017
Pekerja melintas di dekat antena pengendalian Satelit Telkom 3S di Stasiun Pengendali Utama Satelit PT Telkom Indonesia, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (30/1). Telkom akan meluncurkan Satelit Telkom 3S di Guiana Space Center, Kourou, Guyana, Prancis, pada 15 Februari 2017 pukul 04.39 WIB guna meningkatkan layanan telekomunikasi di Indonesia. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
30 Januari 2017
Penjual mengisikan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertamax kepada pengendara motor di Pom Bensin Mini, di kawasan Cibitung, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin (30/1). Usaha yang dibangun warga tersebut semakin menjamur di daerah setempat karena mudah dijangkau jaraknya oleh konsumen yang jauh dari SPBU resmi dan bagi penjual mendapatkan keuntungan lebih dari harga BBM resmi. ANTARA FOTO/Risky Andrianto
30 Januari 2017
Perajin mengerjakan pembuatan kerajinan miniatur di industri rumahan Gang Pahlawan 1, Kelurahan Empang, Kota Bogor, Jawa Barat, Senin (30/1). Kerajinan miniatur sepeda onthel, becak dan kursi yang terbuat dari bahan limbah kayu bekas bangunan tersebut dipasarkan melalui sistem daring ke sejumlah wilayah di Jabodetabek dengan harga Rp30.000 hingga Rp50.000. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah
30 Januari 2017
Regu Junior Putra Riau mengikuti lomba Jarak Jauh Kejuaraan Nasional Arung Jeram XX 2017 di Sungai Progo, Desa Bogo, Kecamatan Kalibawang, Yogyakarta, Senin (30/1). ANTARA FOTO/HO/LASSAK IMAJI/Tagor Siagian
30 Januari 2017
Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menyalami warga saat berkunjung ke Kepulauan Seribu, Jakarta, Senin (30/1). Ahok ke Kepulauan Seribu untuk mendengarkan keluhan warga secara langsung. ANTARA FOTO/Dany F
30 Januari 2017
Warga berolahraga di dekat Stadion Utama Gelora Bung Karno yang sedang direnovasi di Senayan, Jakarta, Senin (30/1). Renovasi infrastruktur olahraga di kompleks Gelora Bung Karno untuk Asian Games tahun 2018 tersebut ditargetkan selesai pada Oktober 2017. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
30 Januari 2017
Pengusaha importir daging Basuki Hariman turun dari mobil tahanan setibanya di Gedung KPK, Jakarta, Senin (30/1). Basuki diperiksa sebagai saksi terkait kasus suap Hakim Mahkamah Konstitusi Patrialis Akbat berkaitan dengan permohonan uji materi Undang-Undang Nomor 41 Tahun 2014 tentang Peternakan dan Kesehatan Hewan. ANTARA FOTO/Rosa Panggabean
30 Januari 2017
Presiden Joko Widodo (kiri) berbincang dengan pelaku industri kerajinan tembaga saat peluncuran fasilitas kebijakan Kemudahan Impor Tujuan Ekspor untuk Industri Kecil dan Menengah (KITE IKM) di Tumang, Boyolali, Jawa Tengah, Senin (30/1). Program tersebut guna membantu meningkatkan ekspor hasil produksi industri skala kecil dan menengah nasional. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho
30 Januari 2017
Sejumlah kendaraan bermotor menerobos jalur TransJakarta di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta, Senin (30/1). Penindakan yang tidak berkesinambungan menyebabkan pelanggaran jalur itu terus terjadi. ANTARA FOTO/Reno Esnir
30 Januari 2017
Sosiolog Imam Prasodjo berjalan usai mengikuti rapat dengan pimpinan KPK, di gedung KPK, Jakarta, Senin (30/1). KPK meminta bantuan beberapa ahli dan tokoh masyarakat untuk menjadi panitia seleksi pemilihan penasihat KPK, antara lain Mahfud MD, Sosiolog Imam Prasodjo, Akademisi dan Praktisi Bisnis Rhenald Kasali, dan mantan Ketua KPK Busyro Muqodas. ANTARA FOTO/Rosa Panggabean
30 Januari 2017
Terdakwa kasus suap anggota DPRD Sumut yang merupakan mantan Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pujo Nugroho, mengikuti sidang dengan agenda mendengarkan keterangan terdakwa, di Pengadilan Tipikor Medan, Senin (30/1). Gatot Pujo Nugroho disidang terkait kasus suap terhadap pimpinan berserta sejumlah anggota DPRD Sumut senilai Rp61 miliar. ANTARA FOTO/Irsan Mulyadi
30 Januari 2017
Menteri Riset Teknologi dan Perguruan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir menyampaikan arahan saat Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Gedung Graha Sabha Pramana, Universitas Gadjah Mada (UGM), DI Yogyakarta, Senin (30/1). Rapat Kerja Nasional yang dihadiri pimpinan Perguruan Tinggi Negeri (PTN), Kopertis, dan Badan Litbang Pemerintah tersebut mengevaluasi pelaksanaan program prioritas tahun 2016 serta menyusun program tahun 2017 untuk menghasilkan model-model sinergi ristek dan dikti. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah
30 Januari 2017
Petani menyiapkan bibit rumput laut untuk ditanam di Pantai Jumiang, Pamekasan, Jawa Timur, Senin (30/1). Sejak beberapa pekan lalu petani rumput laut di daerah itu mendapat bantuan bibit dari Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) setempat agar kembali beraktivitas setelah lebih dari satu tahun mereka tidak menanam karena tidak menentunya permintaan ekspor. ANTARA FOTO/Saiful Bahri
30 Januari 2017
Presiden Joko Widodo didampingi Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita (kedua kiri) meninjau aktivitas perdagangan pasar pada Peresmian Pasar Rakyat Sambi, Boyolali, Jawa Tengah, Senin (30/1). Pasar rakyat yang baru selesai direvitalisasi dengan anggaran Rp6 milliar oleh Kementerian Perdagangan tersebut menampung 572 pedagang, dan Presiden berharap pedagang mampu menjaga serta merawat pasar tersebut agar mampu bersaing dengan pasar modern. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
30 Januari 2017
Haris Rizki (34) dengan mengenakan kostum badut mengajar sejumlah warga di kawasan Pawiyatan, Surabaya, Jawa Timur, Senin (30/1). Haris yang berprofesi sebagai penjaga perpustakaan tersebut dengan menggunakan kostum badut membantu warga khususnya mereka yang buta aksara untuk dapat membaca dan menulis. ANTARA FOTO/Zabur Karuru

BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home