Loading...
DUNIA
Penulis: Melki Pangaribuan 15:40 WIB | Kamis, 16 Juni 2016

34 Migran Tewas Ditemukan di Gurun Niger

34 Migran Tewas Ditemukan di Gurun Niger
Peta negara Niger. (Foto: operationworld.org)
34 Migran Tewas Ditemukan di Gurun Niger
Ilustrasi: Pasukan Prancis berpatroli di padang pasir perbatasan Mali dan Niger. (Foto: voa)

NIAMEY, SATUHARAPAN.COM - Sebanyak 34 mayat, 20 di antaranya anak-anak ditemukan di gurun Niger diduga merupakan migran yang ingin ke Aljazair atau Eropa.

Para pejabat pemerintah Niger mengatakan, mereka yakin para korban itu adalah migran yang mengadakan perjalanan ke utara dengan harapan mencapai Aljazair atau Eropa.

Menteri Dalam Negeri Niger mengumumkan penemuan itu pada hari Rabu (15/6). Sebuah pernyataan di televisi nasional mengatakan, sembilan perempuan, lima laki-laki dan 20 anak-anak mati kehausan, setelah ditinggal oleh para penyelundup manusia di padang pasir.

Menurut pengumuman tersebut kebangsaan mereka belum diketahui. Namun, Organisasi Internasional untuk Migrasi (IOM) mengatakan, migrasi dari sub-Sahara Afrika menuju Eropa "melonjak tajam" di Afrika Barat dan Tengah pada tahun-tahun terakhir ini.

Para migran umumnya berusaha mencari pekerjaan, tetapi anak-anak yang bepergian sendiri sering terlihat dalam rute dari selatan ke utara itu, tambah IOM. (voa)


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home