42 Perusahaan Ikuti Job Fair UKSW
SALATIGA, SATUHARAPAN.COM – Sebanyak 42 perusahaan dan lembaga pendidikan ambil bagian dalam Job Fair ke-32 UKSW yang dilangsungkan Kamis (9/3) dan Jumat (10/3). Job Fair yang diselenggarakan di Balairung UKSW pukul 08.00 sampai 16.00 dibuka Rektor UKSW Prof Dr (HC) Pdt John A Titaley ThD.
Ke-42 perusahaan dan lembaga pendidikan tersebut antara lain Indomaret Group, Kapal Api Global, Yayasan Pendidikan Pelita Harapan, Astra Motor, Indomarco Adi Prima (Indofood Group), Bank Danamon Indonesia, Pura Group, Polytron, Konimex, April (Riau Andalan Pulp And Paper), Kalbe Farma, BPK Penabur Cirebon, Duniatex Group, Kawan Lama Group, Sekolah Terpadu Pahoa, Bina Bangsa School, Sekolah Karangturi, dan lain-lain.
Ketua Panitia Job Fair UKSW, Theresia Evy Yeniarti SE, mengungkapkan job fair UKSW diikuti perusahaan yang bergerak dalam berbagai bidang seperti ritel, distributor, pendidikan, farmasi, textile interior, IT, perbankan, farmasi, manufaktur, dan lain-lain. Asal perusahaan peserta job fair juga beranekaragam sehingga membuka kesempatan untuk berkarier di luar kota.
“Asal perusahaan peserta job fair antara lain dari Jakarta, Riau, Kudus, Semarang, Cibinong, Bandung dan lainnya. Job Fair UKSW kali ini menawarkan ratusan lowongan untuk lulusan SMA atau SMK, D3, S1 dan S2,” ia menambahkan.
Untuk mengikuti proses job fair, job seeker sebelumnya melakukan registrasi online melalui laman jobfair.uksw.edu dengan mendaftar sebagai member maupun non member. Pada hari pelaksanaan, job seeker cukup membawa email konfirmasi pendaftaran sebagai kartu akses masuk Job Fair UKSW. Job Fair UKSW terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya. (uksw.edu)
Editor : Sotyati
Stray Kids Posisi Pertama Billboard dengan Enam Lagu
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Grup idola asal Korea Selatan Stray Kids berhasil menjadi artis pertama d...