Ahmad Basarah: KMP Tolak Musyawarah Mufakat
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Ketua Fraksi PDI Perjuangan MPR Ahmad Basarah menyampaikan berdasarkan laporan dari pimpinan DPD, Koalisi Merah Putih (KMP) telah menolak usulan untuk mencapai musyawarah mufakat.
“Sebagai informasi kepada semuanya, menurut laporan dari pimpinan DPD yang melakuakan upaya lobi dengan KMP telah menolak usulan kita untuk mencapai musyawah mufakat,” kata Basarah saat ditemui di Kompleks Gedung MPR/DPR/DPD, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (7/10).
Meski begitu, ia mengajak untuk melihat konfigurasi dan konsolidasi dari paket pimpinan MPR, bila musyawarah mufakat benar-benar tidak tercapai.
Selanjutnya, Basarah menanggapi terpilihnya Oesman Sapta Odang (OSO) sebagai calon pimpinan MPR yang diusung oleh Kelompok DPD. Menurut dia, tidak ada alasan Koalisi Indonesia Hebat untuk menolan pencalonan OSO sebagai calon pimpinan MPR.
“Dalam menentukan masing masing unsur untuk menentukan pemimpin MPR maka tata tertib memerintahkan harus sesuai mekanisme internal masing-masing fraksi atau kelompok, oleh karenanya Kelompok DPD tadi malam telah menentukan calon pimpnan MPR sendiri,” kata dia.
“Secara demokratis mereka menetapkan Pak OSO sebagai calon pimpinan MPR mewakli unsur DPD, jadi tidak ada alasan dari Koalisi Indonesia Hebat untuk menolak pencalonan Pak OSO sebagai calon pimpinan MPR. Itu jelas dan clear, posisi kami mendukung mekanisme kelembagaan masing-masing institutsi,” Basarah menambahkan.
OSO Ketua MPR
Berdasarkan kesepakatan dengan masing-masing ketua umum partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Hebat, lanjut Basarah, akan mengusung OSO menjadi Ketua MPR.
“Berdasarkan kesepakatan dan konsultasi dengan ketua umum partai politik di Koalisi Indonesia Hebat, kita memang mendukung DPD untuk menjadi Ketua MPR. Jadi logika linearnya ketika Pak OSO terpilih mewakili DPD, maka akan diusung menjadi Ketua MPR,” ujar dia.
Sebelumnya tersiar berita bahwa KMP menyangkal pengusungan nama OSO dan mengatakan telah menyiapkan tiga nama sebagai calon pimpinan MPR.
Menanggapi hal tersebut, ia mengatakan perspektif dinamika politik kontemporer di DPR ada KMP dan Koalisi Indonesia Hebat, sehingga perspektif mendukung DPD sebagai Ketua MPR adalah perspektif fraksi yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Hebat.
“Kita mau dukung DPD jadi Ketua MPR dan meminta pimpinan DPD melakukan upaya lobi dengan KMP untuk mencari jalan tengah,” ujar dia.
Editor : Bayu Probo
Orang Berlingkar Pinggang Lebih Besar Berisiko Tinggi Kena K...
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Penelitian terbaru World Cancer Research Fund menunjukkan bahwa orang den...