Loading...
INDONESIA
Penulis: Diah Anggraeni Retnaningrum 09:14 WIB | Rabu, 15 Februari 2017

Ahok Akan Mencoblos di TPS 054 Pantai Mutiara

Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama. (Foto: Dok. satuharapan.com/Dedy Istanto)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) akan menggunakan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 054 Pantai Mutiara, Jakarta Utara pada pukul 09.00 WIB. Rencananya, dia akan mencoblos bersama istrinya yaitu Veronica Tan dan anak sulungnya yaitu Nicholas Sean Purnama.

Di TPS 054 Pantai Mutiara yang beralaman di Blok Z Nomor 1 itu tercatat sebanyak 513 daftar pemilih tetap (DPT) yang terdiri dari 229 laki-laki dan 284 perempuan.

Masa kampanye dalam rangka Pilkada DKI Jakarta 2017 sudah berlangsung mulai 28 Oktober 2016 hingga 11 Februari 2017. Sedangkan hari pencoblosan jatuh pada 15 Februari 2017.

Ada tiga pasang calon gubernur dan wakil gubernur yang terdaftar dalam Pilkada DKI 2017, yaitu Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni, Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

Hingga saat ini, Ahok belum muncul di TPS 054. Namun, beberapa warga sudah mulai ramai mendatangi TPS tersebut untuk menggunakan hak suaranya dalam Pilkada DKI Jakarta 2017. (Ant)

Editor : Diah Anggraeni Retnaningrum


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home