Andrikus Mofu Terpilih jadi Ketua Sinode GKI Di Tanah Papua
RAJA AMPAT, SATUHARAPAN.COM - Sidang Sinode Gereja Kristen Injili (GKI) Di Tanah Papua yang berlangsung di Waisai, Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat sejak 11 Maret hingga 18 Maret 2017 telah menghasilkan pimpinan baru Badan Pengurus Am Sinode GKI di Tanah Papua periode 2017-2022.
Terpilih sebagai ketua adalah Pendeta Andrikus Mofu, S.Th, M.Th. Sedangkan Wakil Ketua adalah Pendeta H. Rollo S.Th, Sekretaris Pendeta D. Kaigere S.Th, Wakil Sekretaris Pendeta S. Abbas. S.Th dan Bendahara Niko Satiya SE.
Panitia Sidang Sinode GKI TP, Derek Ampnir, mengatakan, Pdt Andrikus Mofu meraih suara terbanyak dengan jumlah suara 169 dari sembilan calon.
Selain Mofu, yang menjadi calon ialah Pdt. Alberth Yoku (ketua sebelumnya) memperoleh 91 suara, Pdt. Abraham Maudoma memperoleh 1 suara, Pdt. Welem Itaar memperoleh 24 suara, Pdt. Daniel Kaigere memperoleh 6 suara, Pdt D. Watopa memperoleh 2 suara, Pdt H. Rollo memperoleh 5 suara, Pdt Anton Rumbewas memperoleh 4 suara dan Pdt Abraham Abisay mendapatkan 1 suara.
“Sidang ini memang sempat tertunda karena miskomunikasi dalam sidang. Namun akhirnya sidang dilanjutkan hingga menghasilkan pemimpin baru,” ucap Derek Ampnir.
Ia menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan karena sidang telah selesai dan menghasilkan pejabat sinode baru.
“Kami harap dengan terpilihnya Badan Pekerja Am Sinode yang baru membawa umat Kristen, khususnya GKI di Tanah Papua lebih baik lagi,” kata Ampnir.
Selengkapnya susunan Badan Pekerja Am Sinode GKI Di Tanah Papua Periode 2017-2022 adalah sebagai berikut:
Ketua : Pdt. A. Mofu, MTh
Wakil ketua : Pdt. H. Rollo, STh
Sekretaris: Pdt. D.J. Kaigere, S.Si Teol
Wakil Sekretaris: Pdt. Syahnur Abas, STh
Bendahara : Nikodemus Satya,SE
Selanjutnya Bp Am Sinode Wilayah GKI di Tanah Papua adalah:
1. Pdt. A. Abisai, STh
2. Pdt. D. Mofu, STh
3. Pdt. Kapisa, MTh
4. Pdt. Andre Kakiay, STh
5. Pdt. Pubelius Manuarong, STh
6. Pdt. Nandoterai, STh
7. Pnt. Nimrod Sesa
8. Pdt. I.S. Maran, STh
9. Pdt. Petrus Womsiwor, STh
10. Pdt. S.P. Usior, MTh
11. Pdt. Genos Burdam, STh
Editor : Eben E. Siadari
Korban Pelecehan Desak Vatikan Globalkan Kebijakan Tanpa Tol...
ROMA, SATUHARAPAN.COM-Korban pelecehan seksual oleh pastor Katolik mendesak Vatikan pada hari Senin ...