Angelina Jolie Isyaratkan Terjun ke Dunia Politik
SATUHARAPAN.COM – Aktris Hollywood Angelina Jolie mengisyaratkan terjun ke dunia politik di masa depan.
Saat menjadi editor tamu di program radio BBC Today, Jolie mengatakan tidak akan mempertimbangkan politik 20 tahun lalu, namun sekarang, ia akan “pergi ke mana pun ia dibutuhkan”.
Jolie adalah Duta Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang aktif mengampanyekan berbagai isu, termasuk pengungsi, kekerasan seksual, dan konservasi.
Saat berbincang dengan presenter Justin Webb, Jolie banyak berdiskusi soal politik Amerika Serikat, media sosial, kekerasan seksual dan krisis pengungsi global.
Saat ditanya apakah ia mempertimbangkan terjun ke dunia politik, Jolie mengatakan: “Jika Anda menanyakan itu pada saya 20 tahun lalu, saya akan tertawa. Tapi, saya selalu mengatakan, saya akan pergi ke mana pun saya dibutuhkan. Saya tidak tahu apakah saya cocok menjadi politikus… tapi saya juga selalu bercanda bahwa saya tidak punya apa pun lagi untuk disembunyikan.”
“Saya bisa bekerja dengan pemerintah dan saya juga bisa bekerja dengan pihak militer. Jadi sekarang saya ada di posisi yang sangat menarik di mana saya bisa menyelesaikan banyak hal.”
Jolie menambahkan, “untuk sekarang” ia masih belum akan memutuskan apa pun.
Tapi saat Webb menyinggung soal “kemungkinan” ia berada dalam daftar 30-40 anggota Partai Demokrat untuk pemilu AS 2020 mendatang, Jolie tidak membantah. Ia berkata “terima kasih”.
Jolie merupakan salah satu editor tamu BBC Today, bersama dengan David Dimbleby dan Martha Lane Fox, yang bertanggung jawab atas program tersebut mulai 22 Desember hingga 1 Januari 2019.
Di program tersebut, selain politik, Jolie banyak mengutarakan perjuangannya memantau aktivitas anak-anaknya di media sosial. Bintang Tomb Raider itu mengaku, ia layaknya orang tua pada umumnya yang tidak bisa mencegah anak terpapar semua hal di internet.
“Ada realitas tertentu bagi remaja dan generasi kita kebanyakan tidak mengerti tentang bagaimana mereka berinteraksi dengan teknologi modern, jadi mereka bisa dengan mudah mengelabui kita,” papar Jolie.
Ibu enam anak itu mengatakan, tidak ada anak-anaknya yang bergabung di Facebook. Jolie sendiri pun tidak punya akun Facebook.
“Kami adalah keluarga yang tidak punya Facebook,” katanya.
Selain menjadi editor tamu di BBC Today, Jolie juga berkontribusi di program berita anak BBC, Our World, yang akan diluncurkan pada tahun baru.
Jolie akan menjadi produser eksekutif program yang ditargetkan untuk anak usia 7-12 tahun, dengan tujuan menarik minat anak-anak pada berita dunia yang terkait teknologi, lingkungan, dan media sosial.
“Sebagai ibu, saya sangat senang karena saya bisa menonton televisi bersama anak-anak dan mengetahui bahwa mereka bisa memahami apa yang terjadi di dunia.” (bbc.com)
AS Laporkan Kasus Flu Burung Parah Pertama pada Manusia
NEW YORK, SATUHARAPAN.COM-Seorang pria di Louisiana, Amerika Serikat, menderita penyakit parah perta...