Arnold Schwarzenegger Berperan Kembali dalam Terminator Lima
SAN FRANCISCO, SATUHARAPAN.COM - Film Terminator akan kembali tayang ke layar lebar dan aktor Arnold Schwarzenegger akan berperan kembali di dalamnya.
Film kelima dari rangkaian film Terminator itu berjudul Genisys. Schwarzenegger berperan kembali dalam film Terminator itu untuk yang pertama kali sejak kemunculan terakhirnya sebagai robot masa depan itu pada 2003.
Dalam film kelimanya, ia beradu peran dengan aktris pemeran serial televisi Games of Thrones, Emilia Clarke, dan pemeran film Whiplash, JK Simmons.
Alan Taylor menjadi sutradara film ini. Ia sebelumnya pernah menyutradarai film Thor: The Dark World. Sedangkan naskah film ini dibuat oleh Laeta Kalogridis, yang sebelumnya menulis naskah film Shutter Island.
Film Terminator Genisys diproduksi sejak April hingga Agustus 2014 di New Orleans dan San Francisco. Biaya produksi film fiksi ilmiah ini ditaksir senilai US$ 170 juta atau sekitar Rp 2 triliun dan Genisys akan mulai ditayangkan pada 1 Juli 2015.
Film sebelumnya, Terminator Salvation, tidak mendapat sambutan yang cukup meriah meski dibintangi Christian Bale. Bale bahkan menyebut film yang dirilis pada 2009 itu sebagai film yang tidak berguna.
Dikutip dari NME pada Selasa (2/6), Schwarzenegger sudah menyatakan akan kembali tampil dalam film ini sejak Februari yang lalu. Dia mengatakan akan kembali tampil dalam film keenam Terminator yang akan mulai syuting pada 2016. (nme.com)
Editor : Sotyati
Jerman Berduka, Lima Tewas dan 200 Terluka dalam Serangan di...
MAGDEBURG-JERMAN, SATUHARAPAN.COM-Warga Jerman pada hari Sabtu (21/12) berduka atas para korban sera...