AS Roma Gagal Geser Juventus
PALERMO, SATUHARAPAN.COM – AS Roma gagal menggeser Juventus dari puncak klasemen Liga Italia setelah hanya sanggup mengimbangi tuan rumah Palermo dengan skor 1-1 pada pertandingan yang berlangsung Minggu (18/1) dini hari WIB, di Stadion Renzo Barbera, Palermo, Italia.
Juventus masih menduduki puncak singgasana klasemen Liga Italia dengan 43 poin, sementara AS Roma ada di peringkat kedua memperoleh nilai 41 dan masih unggul sepuluh poin atas peringkat ketiga yang dihuni tim sekota Roma, SS Lazio dengan 31 poin.
Baru dua menit pertandingan dimulai, AS Roma kebobolan. Kesalahan bek kanan AS Roma, Davide Astori kala melakukan umpan di daerah pertahanan sendiri harus dibayar mahal. Bola dikuasai penyerang Palermo, Franco Vazquez lalu disodorkan ke Paulo Dybala yang berdiri bebas. Dybala menggiring bola memasuki kotak penalti dan dengan mudah mengalahkan kiper AS Roma, Morgan De Sanctis yang mati langkah.
Di babak kedua, Roma di bawah asuhan pelatih Rudi Garcia mulai menguasai kendali bola terbukti menit ke-54, AS Roma sukses menyamakan kedudukan. Dari tendangan bebas yang dieksekusi Mralem Pjanic, pemain Serbia ini mengirim bola ke tiang jauh gawang Palermo dan bola disundul Kevin Strootman ke arah muka gawang dan bola dilesakkan ke gawang oleh gelandang AS Roma lainnya, Mattia Destro. Hingga pertandingan selesai kedudukan tidak berubah 1-1.
Pada partai lain Klub raksasa Italia Inter Milan gagal meraih kemenangan karena bermain imbang 0-0 menghadapi tim papan bawah Empoli. Inter Milan tertahan di peringkat sembilan klasemen dengan 26 poin. Di sisi lain Empoli yang memperoleh satu poin berkat hasil seri tersebut naik dua tingkat dari peringkat 16 ke peringkat 14 dengan raihan 19 poin dari 19 laga. (sportsmole.co.uk/goal.com).
Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja
Ciptakan Pribadi yang Cerdas Lewat Pembelajaran Neuroscience
JAKARTA, Satuharapan.com - Setiap anak merupakan pribadi yang unik dan berbeda. Oleh karena itu, pen...