Bagaimana Kesepakatan Hentikan Perang Israel-Hamas Dapat Terwujud
SATUHARAPAN.COM-Perjanjian gencatan senjata dan pembebasan sandera Gaza mulai berlaku pada hari Minggu (19/1). Namun, terobosan diplomatik paling signifikan dalam perang brutal selama lebih dari setahun antara Israel dan Hamas penuh dengan risiko dan menimbulkan lebih banyak pertanyaan daripada jawaban.
Kesepakatan yang disampaikan kepada Kabinet Israel pada hari Jumat (17/1) setelah berbulan-bulan negosiasi rumit yang dimediasi oleh Amerika Serikat, Mesir, dan Qatar dipenuhi dengan ambiguitas diplomatik, sehingga masalah yang paling memicu ketegangan antara Israel dan Hamas perlu dinegosiasikan lebih lanjut.
Hal itu telah menimbulkan kekhawatiran bahwa, jika tidak ada kesepakatan kedua, perang dapat kembali terjadi dalam beberapa pekan.
Di Gaza yang terkepung, prospek bantuan kemanusiaan yang lebih banyak dan jeda dari pemboman terus-menerus masih meningkatkan harapan warga Palestina setelah 15 bulan menderita akibat kampanye militer Israel yang telah menewaskan lebih dari 46.000 orang, baik warga sipil maupun militan.
Di Israel, keluarga-keluarga dengan bersemangat bersiap menyambut kerabat yang disandera Hamas selama serangan lintas perbatasan pada 7 Oktober yang menewaskan 1.200 orang, sebagian besar warga sipil, dan mengakibatkan penculikan 250 orang lainnya.
Apa Yang Diharapkan pada Hari-hari Mendatang?
Bahkan ketika Israel dan Hamas bertengkar mengenai poin-poin penting terakhir awal pekan ini, pejabat Amerika dan Qatar mengatakan bahwa fase pertama kesepakatan — yang berlangsung selama 42 hari — akan mulai berlaku pada hari Minggu (19/1).
Ini melibatkan pembebasan 33 sandera yang ditawan Hamas di Gaza — perempuan, anak-anak, pria berusia di atas 50 tahun, dan orang sakit atau terluka — sebagai ganti ratusan tahanan Palestina yang ditawan di Israel.
Hamas telah setuju untuk membebaskan tiga sandera perempuan pada Hari ke-1 kesepakatan, empat lagi pada Hari ke-7, dan 26 sisanya selama lima pekan berikutnya dari tahap pertama ini.
Tahap pertama juga mengharuskan 600 truk bantuan kemanusiaan memasuki daerah kantong itu setiap hari — peningkatan yang signifikan dari sedikitnya pengiriman bantuan saat ini yang dikecam oleh Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) karena tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat.
Di Gaza, warga Palestina dapat berharap pertempuran akan berhenti dan tentara Israel akan mundur ke timur, menjauh dari daerah berpenduduk, yang memungkinkan warga sipil untuk kembali ke rumah mereka yang hancur. Sekitar 90% dari populasi Gaza yang berjumlah 2,3 juta orang telah mengungsi.
Mayoritas tahanan Palestina yang dijadwalkan untuk dibebaskan, menurut sebagian daftar yang dirilis oleh Kementerian Kehakiman Israel pada hari Jumat, adalah perempuan dan anak di bawah umur yang dipenjara di Tepi Barat yang diduduki dan Yerusalem timur karena pelanggaran yang tidak disertai kekerasan.
Para diplomat telah membuat sketsa fase-fase lebih lanjut dari perjanjian tersebut dengan harapan bahwa gencatan senjata segera dapat memungkinkan Israel dan Hamas untuk bekerja menuju akhir perang yang langgeng dan pembangunan kembali Gaza yang hancur.
Apa Yang Terjadi Setelahnya?
Fase kedua dari kesepakatan tersebut dimaksudkan untuk dikerjakan sebelum fase pertama berakhir. Untuk meyakinkan kedua belah pihak untuk menandatangani gencatan senjata, mediator asing tampaknya telah meninggalkan fase kedua itu dengan sangat ambigu.
Garis besarnya mengatakan semua sandera yang tersisa di Gaza, baik yang hidup maupun yang mati, akan dibebaskan sebagai imbalan atas penarikan penuh Israel dari jalur tersebut dan "ketenangan yang berkelanjutan."
Pembicaraan tersebut pasti akan sulit, mengingat antagonisme para peserta dan tujuan yang sangat berbeda.
Israel mengatakan tidak akan menyetujui penarikan penuh sampai kemampuan militer dan politik Hamas dihilangkan, yang memastikannya tidak dapat lagi memerintah.
Hamas babak belur tetapi masih menguasai sebagian besar wilayah Gaza dan telah mengatakan bahwa mereka hanya akan menyetujui kesepakatan yang mengakhiri perang secara permanen. Hamas menolak menyerahkan sandera Israel terakhir — sekitar 100 orang masih berada di Gaza — hingga Israel menarik semua pasukannya.
Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, yang berharap dapat membujuk sekutu sayap kanannya untuk tetap berada dalam koalisi pemerintahannya yang goyah meskipun mereka menentang gencatan senjata, tidak memberikan jaminan kepada publik bahwa Israel akan berhasil mencapai Fase 2. Hal itu membuat banyak keluarga khawatir bahwa orang-orang terkasih yang masih berada di Gaza akan tertinggal.
Itamar Ben-Gvir, menteri garis keras untuk keamanan nasional, mengumumkan pada Kamis (16/1) malam bahwa partainya yang ultranasionalis, Jewish Power, akan keluar dari pemerintahan setelah gencatan senjata, dan hanya akan kembali jika pertempuran kembali terjadi.
Menteri keuangan Israel, Bezalel Smotrich, juga menuntut agar Netanyahu berjanji untuk melanjutkan perang di Gaza setelah membebaskan beberapa sandera sebagai syarat agar Zionisme Religius Smotrich tetap berada di pemerintahan.
Hanya sedikit yang percaya bahwa gencatan senjata akan mengatasi akar penyebab perang.
“Tidak seorang pun dapat menjamin bahwa Hamas akan menepati janjinya dan melaksanakan tahap kedua,” kata Amos Harel, kolumnis urusan militer untuk kantor berita Israel menurut Haaretz, yang ditulis pada hari Jumat. “Dan banyak yang curiga dengan niat Netanyahu.” (AP)
Editor : Sabar Subekti
Trump Luncurkan Perintah Eksekutif Mengejutkan Termasuk tent...
WASHINGTON DC, SATUHARAPAN.COM-Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, pada hari Senin (20/1) mulai ...