Benfica Hantam Juventus 2-1
LISBON, SATUHARAPAN.COM – Juara Liga Portugal 2014, Benfica mampu menundukkan penguasa sementara Liga Italia, Juventus dengan skor 2-1 pada semi final I Liga Eropa yang berlangsung Jumat (25/4) dini hari WIB, di Stadion Da Luz, Lisbon.
Juventus tersentak dengan serangan cepat tuan rumah menit kedua, hal ini terbukti papan skor sudah menunjukkan angka 1-0 untuk keunggulan tuan rumah. Gol bermula dari sebuah sepak pojok yang dieksekusi Rodrigo Lima, Garay menanduk bola yang sempat ditepis Gianluigi Buffon sebelum bola melewati penjaga gawang tim nasional Italia tersebut.
Tiga menit kemudian Juventus tersentak, mencoba membalas salah satunya dengan peluang dari Tevez yang bekerja sama dengan sesama penyerang, Mirko Vucinic akan tetapi bola yang sudah dikuasai Vucinic melebar dari gawang Benfica yang dikawal Artur.
Menit ke-11 Juventus nyaris menyamakan kedudukan tetapi bola yang sudah dikuasai Tevez mendekati kotak penalti masih dapat disapu pemain belakang Benfica, Luisao.
Sama halnya dengan menit ke-14, tatkala Tevez yang sendirian merasa kesulitan membongkar rapatnya pertahanan Benfica, kemudian tendangan datarnya yang kencang tepat jatuh ke pelukan Artur.
Juventus meraih peluang menit ke-25, Pogba mengirim umpan menuju kotak penalti menuju Pirlo, akan tetapi bola disapu keluar lapangan oleh Luisao, dari tendangan penjuru yang dilakukan Andrea Pirlo hanya menghasilkan kemelut dan dapat dihalau barisan pertahanan Benfica.
Menjelang akhir babak pertama, Benfica mendapat peluang melalui Markovic, dan bola yang dia lepaskan dari luar kotak penalti menyamping dari gawang Juventus.
Menit ke-49, seusai babak kedua dimulai, Juventus mulai menggebrak lewat Asamoah yang mengumpankan bola kepada rekannya, Vucinic, akan tetapi penguasaan bola Vucinic buruk sehingga dapat direbut pemain Benfica, Moraes, padahal Vucinic dalam posisi ideal di dalam kotak penalti.
Gol yang dinanti Juventus hadir menit ke-73, berawal dari umpan panjang Pirlo di tengah lapangan permainan ke Asamoah yang berada di sisi kiri, pemain sayap kiri tersebut tidak mengumpankan bola secara lambung tetapi mendatar dan bola tepat diterima Carlos Tevez.
Penyerang Argentina ini berhasil mengecoh Luisao, yang mengawalnya dan dengan sentuhan pelan, Tevez menendang bola pelan melewati kiper Artur sehingga kedudukan imbang 1-1.
Juventus lengah, karena akhirnya mereka kebobolan menit ke-84, kerja sama antara Sulejmani, Cardozo dan Rodrigo Lima berbuah manis. Gol tercipta bermula dari umpan Sulejmani ke dalam kotak penalti seolah-olah dibelokkan Cardozo, akan tetapi dia mengecoh pemain belakang Juventus, Chiellini yang mengawal Cardozo.
Bola yang bergulir kencang langsung disambar Rodrigo Lima yang menembakkan bola dengan akurat di sudut kiri atas gawang Juventus, Buffon jatuh tersungkur karena gawang yang dia kawal jebol, walau penjaga gawang tim nasional Italia tersebut memiliki reflek yang cepat.
Apabila kedudukan imbang 1-1 hingga akhir pertandingan mereka dapat meraih keuntungan di semi final kedua Liga Eropa yang digelar di Torino pekan mendatang, akan tetapi Juventus pada pertandingan berikutnya harus bekerja keras dengan meraih kemenangan di kandang sendiri, apabila ingin lolos ke partai puncak.
Sementara pada semi final pertama lainnya, Sevilla menaklukkan sesama tim Spanyol, Valencia dengan skor 2-0. Gol Sevilla dihasilkan Stephane Mbia dan Carlos Bacca. (uefa.com/sportsmole.co.uk)
Kremlin: AS Izinkan Ukraina Gunakan Senjata Serang Rusia Mem...
MOSKOW, SATUHARAPAN.COM-Kremlin mengatakan pada hari Senin ( 18/11) bahwa pemerintahan Presiden Amer...