Bursa Transfer: Ochoa Ditaksir Banyak Klub Eropa
SAO PAULO, SATUHARAPAN.COM – Kegemilangan penjaga gawang berambut kriwil Meksiko, Guillermo Ochoa, mendapat sorotan beberapa klub tenar Eropa yang hendak meminangnya. Soccerway mengabarkan pada Jumat (20/6) bahwa penjaga gawang berusia 28 tahun itu dikontak Liverpool dan Arsenal tertarik menggunakan jasanya. Ochoa kini berstatus bebas transfer setelah klubnya, AC Ajaccio (Liga Prancis), tidak memperpanjang kontraknya.
Ochoa mengemukakan, tetap bermain di Liga Prancis jadi pilihan utama. Namun, ia ingin mengejar level bermain di kompetisi Eropa, Liga Champions.
“Prioritas saya adalah bertahan di Prancis, namun saya terbuka untuk segala tawaran,” kata Ochoa. “Saya butuh bermain di Liga Champions, untuk menguji kemampuan saya," tambah pemain dengan panggilan Memo itu.
Ochoa jadi penyelamat Meksiko dengan berulang kali menahan gempuran tuan rumah Brasil sehingga laga berakhir imbang tanpa gol. Agen Guillermo Ochoa telah menyatakan dia telah berbicara dengan Barcelona dan sebanyak 20 klub lainnya tentang kemungkinan penandatanganan kiper Meksiko.
Juru bicara Ochoa, Jorge Berlanga, mengakui kinerja Ochoa melawan Brasil meningkatkan minat beberapa klub tenar benua Biru itu meskipun Barcelona juga tertarik kepadanya. Tetapi penjaga gawang bersangkutan belum yakin ke mana akan berlabuh.
“Pertandingan yang dimainkan Memo melawan Brasil mengubah segalanya karena Piala Dunia menunjukkan Anda ke seluruh dunia,” kata Berlanga. (soccerway.com/fifa.com)
Editor : Sotyati
Perbedaan Klinis Kucing-Anjing yang Terinfeksi Rabies
PADANG, SATUHARAPAN.COM - Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) Provinsi Sumatera Barat (Sumba...