Chris Kelly - Kris Kros - Trend Setter Celana Melorot Meninggal Dunia
ATALANTA, SATUHARAPAN.COM - Chris Kelly, salah satu anggota duo rapper tahun 1990an Kris Kross, meninggal dunia di rumah sakit Atlanta, Amerika Serikat. Polisi dipanggil ke rumah Kelly sekitar pukul 16.30 waktu setempat hari Rabu (1/05), lalu dibawa ke Pusat Medis Atlanta. Dia dinyatakan meninggal sekitar pukul 17.00.
Tidak ada konfirmasi resmi penyebab kematian pria berusia 34 tahun ini. Otopsi dijadwalkan akan dilakukan pada hari Kamis. "Mungkin overdosis,'' Kopral Kay Lester, juru bicara polisi Kota Fulton, mengatakan kepada Associated Press.
Pada tahun 2009 ada pemberitaan jika Kelly menderita kanker. Tapi dia membantah, dan mengatakan jika rambutnya rontok karena alopecia. "Kesehatan saya baik," katanya dalam sebuah wawancara televisi pada saat itu.
Duo Kris Kross terdiri dari Kelly, yang dikenal sebagai "Mac Daddy", dan Chris "Daddy Mac" Smith. Rapper cilik ini melejit namanya pada tahun 1992. Saat itu lagu single ''jump" yang mereka nyanyikan menjadi hit dan menduduki puncak tangga lagu AS selama delapan minggu dan terjual hingga empat juta copy. Merekalah trend setter "celana melorot" yang diikuti jutaan penggemar.
(bbc.co.uk)
Albania akan Blokir TikTok Setahun
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Pemerintah Albania menyatakan akan memblokir media sosial TikTok selama s...