Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Martahan Lumban Gaol 18:05 WIB | Senin, 18 Agustus 2014

Demi Bangun Kekuatan, Barcelona Ingin Tambah Pemain

Enam punggawa anyar Barcelona musim 2014/2015. Dari kiri: Ivan Rakitic (Sevilla), Jeremy Mathieu (Valencia), Thomas Vermaelen (Arsenal), Claudio Bravo (Real Sociedad), Marc-Andre ter Stegen (Borussia M'gladbach), dan Luis Suarez (Liverpool). (Foto: fcbarcelona.com)

BARCELONA, SATUHARAPAN.COM – Pelatih klub sepak bola Barcelona, Luis Enrique menegaskan dirinya akan merekrut pemain lagi. Perekrutan dilakukan demi mendukung rencananya untuk membangun kembali kekuatan juara Liga Spanyol 22 kali tersebut.

Sejauh ini, sosok yang musim 2013/2014 lalu mengarsiteki Celta Vigo telah memboyong enam pemain sejak ditunjuk sebagai pengganti Gerardo Martino, pada Mei 2014, yakni Claudio Bravo (Real Sociedad), Luis Suarez (Liverpool), Jeremy Mathieu (Valencia), Marc-Andre ter Stegen (Borussia M'gladbach), Ivan Rakitic (Sevilla), dan yang terakhir adalah Thomas Vermaelen (Arsenal).

“Saya tidak menampik rekrutan lainnya. Demikian juga dengan klub. Tidak sekarang dan masa yang akan datang. Kami selalu terbuka untuk memperkuat dan meningkatkan skuad,” ucap Enrique seperti dilansir dari goal.com, Senin (18/8).

Jumat kemarin, peminjaman Gerard Deulofeu ke Sevilla dikonfirmasi dan Enrique menjelaskan alasannya membiarkan sang penyerang menghabiskan musim kedua beruntun di tempat lain.

“Saya memberinya start pertama, saya mengenalnya sangat baik dan dia tidak akan mendapat menit bermain yang dibutuhkan untuk meneruskan perkembangannya. Dia perlu meningkatkan beberapa aspek permainan,” tutur sang arsitek Barcelona itu.

Mascherano Perpanjang Kontrak

Sebelumnya, pada Sabtu (16/8), gelandang bertahan asal Argentina, Javier Mascherano sepakat dengan perpanjangan kontrak yang ditawarkan Barcelona hingga 2018.

Raksasa Catalunya itu menyatakan bahwa kesepakatan dengan gelandang bertahan asal Argentina itu telah terjadi sebelum sang pemain tampil membela negaranya di Piala Dunia 2014.

Dengan adanya kontrak baru itu, maka Mascherano akan menambah masa baktinya bersama klub berjuluk Blaugrana hingga empat tahun ke depan, dengan klausul buy-out sebesar 100 juta euro atau sekitar 1.566 miliar rupiah.

"FC Barcelona mengumumkan bahwa Javier Mascherano akan menandatanagi perpanjangan kontrak pada Selasa (26/8), hal tersebut akan membuatnya bertahan hingga 30 Juni 2018," demikian bunyi pernyataan klub melalui rilis resmi.

Mascherano telah tampil sebanyak 184 laga untuk Barcelona, di mana ia kerap bermain sebagai bek tengah ketimbang gelandang bertahan sejak bergabung dari Liverpool di musim panas 2010 lalu.

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home