Loading...
INDONESIA
Penulis: Martahan Lumban Gaol 16:06 WIB | Senin, 01 Desember 2014

DPR Yakin Pemimpin KPK Baru Terpilih Sebelum Reses

DPR Yakin Pemimpin KPK Baru Terpilih Sebelum Reses
Busyro Muqqodas. (Foto-foto: Elvis Sendouw)
DPR Yakin Pemimpin KPK Baru Terpilih Sebelum Reses
Roby Arya Brata.

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Wakil Ketua Komisi III DPR Benny Kabur Harman meyakini proses pemilihan Calon Pemimpin Komisi Pemberantasan Korupsi (Capim KPK) pengganti Busyro Muqqodas akan selesai sebelum reses Masa Persidangan I Tahun 2014, pada Jumat (5/12) mendatang.

“Komisi III DPR RI akan memilih satu nama sebelum masa reses tanggal 5 Desember 2014,” kata dia usai Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) dengan pimpinan KPK di Ruang Rapat Komisi III DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (1/12).

Benny juga menyampaikan Komisi III DPR tetap menjalankan mekanisme seleksi Capim KPK, yakni mengadakan uji kelayakan dan kepatutan pada Rabu (3/12), namun terkait waktu pelantikan bukan urusan dewan.

“Selanjutnya kita (Komisi III DPR) akan mengadakan rapat internal komisi untuk menentukan sikap terkait perdebatan yang muncul saat RDPU dengan Pimpinan KPK pada Senin (1/12),” kata dia.

"Capim KPK sudah diajukan presiden dan pemerintah telah mengirimkan surat pada kami yang isinya Kemenkumham menyerahkan sepenuhnya proses seleksi pada dewan untuk memproses lebih lanjut," Benny menambahkan.

Ia menjelaskan dalam RDPU dengan KPK, lembaga itu dimintai pendapatnya sebagai pengguna. Pimpinan KPK menurut dia lebih memilih seleksi Capim KPK dilakukan pada 2015 dan itu tidak akan mengganggu kinerja KPK.

"Kami meminta pendapat pimpinan KPK terkait dengan pengisian jabatan pimpinan KPK yang kosong setelah jabatan Busyro Muqqodas berakhir pada 10 Desember 2014," ujar dia.

Anggota Menepis

Sementara itu, anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi PAN Muslim Ayub mengatakan uji kelayakan dan kepatutan Capim KPK belum pasti dilakukan pada Rabu (3/12). Hal itu menurut dia masing-masing fraksi ada perbedaan pandangan sehingga harus dirapatkan terlebih dahulu di internal fraksi. "Kami akan rapat pleno terlebih dahulu, rapat internal," ujar dia.

Dalam RDPU dengan Komisi III DPR RI, Abraham Samad didampingi oleh Wakil Ketua KPK, Zulkarnaen dan Adnan Pandu Praja, serta Sekjen KPK Himawan Adinegoro. Sedangkan rapat dipimpin oleh Benny K Harman.

Satu jabatan satu dari lima pimpinan KPK yakni Busryo Muqqodas akan berakhir pada 10 Desember 2014.

Panitia Seleksi Capim KPK sudah menyerahkan nama Roby Arya Brata dan Busryo Muqqodas kepada Presiden RI pada Kamis 16 Oktober 2014, keduanya akan mengikuti uji kelayakan dan kepatutan di DPR untuk mengisi Capim KPK.

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home