Loading...
FOTO
Penulis: Kris Hidayat 17:26 WIB | Selasa, 19 November 2013

Duta Besar Caroline Kennedy Temui Kaisar Jepang

Duta Besar Caroline Kennedy Temui Kaisar Jepang
Kereta yang membawa Duta Besar Baru AS untuk Jepang, Caroline keneddy menuju Istana Kaisar Jepang (Foto: AFP/Toshifumi Kitamura).
Duta Besar Caroline Kennedy Temui Kaisar Jepang
Duta Besar Caroline Kennedy, turun dari kereta.
Duta Besar Caroline Kennedy Temui Kaisar Jepang
Duta Besar Caroline Kennedy Temui Kaisar Jepang
Kerumunan penonton berusaha mendekat untuk melihat kereta kuda yang membawa Duta Besar baru AS ke Jepang Caroline Kennedy.

TOKYO, SATUHARAPAN.COM - Caroline Kennedy akan bertemu dengan Kaisar Jepang Akihito dalam sebuah upacara resmi saat ia menjadi duta besar Amerika Serikat pada hari ini, Selasa (19/11), dua hari menjelang peringatan 50 tahun pembunuhan ayahnya dalam penembakan di Dallas.

Caroline akan bertemu dengan kaisar dan menyerahkan surat dari Washington yang mengonfirmasi statusnya, sikap diplomatik yang biasa dilakukan utusan terkemuka yang pergi ke Jepang.

Pengangkatannya menarik perhatian media masa Jepang dan masyarakat di Tokyo. Kerumunan penonton bersorak dengan kamera berjajar di jalan-jalan lebar yang mengarah ke jantung ibukota Jepang. Kejadian ini sangat jarang terjadi, ketika publik di Jepang memberikan penghormatan yang meriah untuk pejabat asing.

Para penyambut meneriakkan, "Kennedy - san! Kennedy - san!" di sepanjang jalan berkelok-kelok yang ditempuh, dan Caroline membalas dengan melambaikan tangan dari dalam kereta.

Caroline Kennedy mengatakan kepada wartawan bahwa ia berharap dapat memperkuat aliansi Washington dengan Tokyo. "Aliansi kami sangat penting untuk sebuah dunia yang makmur dan damai," kata Caroline dalam pidato singkat yang didampingi suaminya, Edwin Schlossberg.

Caroline Kennedy adalah wanita pertama duta besar AS untuk Asia dan pengangkatannya dipuji negara Jepang, meskipun beberapa kritikus telah menyuarakan keprihatinan atas kemampuan diplomatiknya, ditengah ketegangan tinggi antara Jepang dan China. (AFP/Ant)

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home