Everton Rekrut Samuel Eto’o
LONDON, SATUHARAPAN.COM - Everton pada Selasa (26/8) mengumumkan merekrut penyerang Kamerun Samuel Eto’o dengan status bebas transfer setelah dirinya dilepas oleh Chelsea pada akhir musim lalu.
Pemain berusia 33 tahun itu menandatangani kontrak dua tahun dan dapat memulai pertandingan pertama melawan bekas klubnya pada Sabtu, saat Chelsea mengunjungi Goodison Park di pertandingan Liga Premier.
“Saya sudah bertemu dengannya dan kami berbincang-bancang tentang sepak bola secara umum dan saya terkesan dengan gairah yang dia miliki terhadap sepak bola,” ungkap manajer Everton Roberto Martinez kepada situs resmi klub tersebut.
“Bagi seseorang yang sudah hampir mencapai segalanya, dia masih memiliki keinginan yang dimilikinya saat berusia 15 tahun, ketika dia pergi ke Spanyol dan menunjukkan apa yang dia bisa. Untuk banyak alasan dia memiliki satu poin untuk pembuktian.”
“Kami sangat terkesan dan saya pikir Everton adalah rumah yang sempurna untuknya. Para penggemar akan membuatnya merasa siap dan yakin, tapi kita harus sedikit bersabar dengan tingkat kebugarannya dan memastikan bahwa dia kembali ke kondisi terbaiknya.”
Eto’o mencetak 12 gol untuk Chelsea tahun lalu, setelah dibawa dari klub Rusia Anzhi Makhachkala, termasuk hat-trick ketika melawan Manchester United.
Namun hubungannya dengan manajer Chelsea Jose Mourinho menjadi sorotan setelah pelatih Portugal itu tertangkap kamera dari saluran televisi Prancis tampak meragukan usia Eto’o.
“Saya sangat senang berada di sini. Saya tak sabar untuk memakai kaus biru Everton,” tutur Eto’o, yang merupakan pencetak gol terbanyak Kamerun. (AFP)
Orang Berlingkar Pinggang Lebih Besar Berisiko Tinggi Kena K...
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Penelitian terbaru World Cancer Research Fund menunjukkan bahwa orang den...