Frank Lampard Menawan, Aston Villa 1: 2 Chelsea
BIRMINGHAM, SATUHARAPAN.COM - Chelsea sedikit lagi lolos zona Liga Champions setelah menang 1-2 saat bertandang ke Aston Villa, Sabtu (11/05). Kemenangan ini memantapkan tempat ketiga dalam klasemen Liga Primer Inggris. Chelsea unggul lima poin dari Arsenal dan Spurs enam poin, dengan satu pertandingan tersisa.
Namun kemenangan ini membuat Chelsea kehilangan dua pemain pilarnya menjelang final Liga Europa melawan Benfica di Amsterdam pada Rabu malam (13/05).
John Terry cedera setelah jatuh dengan posisi salah, kemungkinan cedera pergelangan kaki. Sementara Hazard kembali cedera hamstring.
Frank Lampard menjadi pahlawan kemenangan setelah mencetak dua gol di menit 61 dan 88 sebelumnya Chelsea tertinggal satu gol hasil penyerang Belgia, Christian Benteke menit 15.
Pertandingan ini diwarnai dengan dikeluarkannya lima kartu kuning dan dua kartu merah oleh wasit. Di menit 45 Ramires mendapat kartu merah setelah terlalu tinggi mengangkat kaki yang membahayakan Agbonlahor, sebelumnya kartu kuning sudah diterimanya akibat melanggar Benteke di menit ke 15.
Kartu merah kedua dari wasit untuk Benteke, juga karena terlalu tinggi mengangkat kaki dan membahayakan Cesar Azpilicueta di menit ke 55. Sedangkan man of the match pertandingan ini untuk Frank Lampard.
Rusia Jatuhkan Hukuman Penjara kepada Pengacara Alexei Naval...
MOSKOW, SATUHARAPAN.COM-Rusia pada hari Jumat (17/1) menjatuhkan hukuman penjara beberapa tahun kepa...