Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 08:34 WIB | Senin, 05 Mei 2014

Gazelles Juarai National Cheerleading Championship 2014

Gazelles Juarai  National Cheerleading Championship 2014
Gazelles dari SMA Negeri 82 Jakarta seusai menerima pengalungan medali dan trofi. (Foto-foto: Prasasta Widiadi).
Gazelles Juarai  National Cheerleading Championship 2014
Heroes dari Surabaya seusai menerima pengalungan medali dan trofi.
Gazelles Juarai  National Cheerleading Championship 2014
O – Two dari SMP Negeri 11 Jakarta seusai menerima pengalungan medali dan trofi.
Gazelles Juarai  National Cheerleading Championship 2014
Penampilan STORM dari SMP Negeri 1 Bekasi.
Gazelles Juarai  National Cheerleading Championship 2014
Penampilan O – Two
Gazelles Juarai  National Cheerleading Championship 2014
Penampilan Heroes dari Surabaya.
Gazelles Juarai  National Cheerleading Championship 2014
Penampilan K – 1 dari SMA Karangturi, Semarang dalam kategori Stunt Mixed.
Gazelles Juarai  National Cheerleading Championship 2014
Penampilan Tigers dari SMP 161 Jakarta.
Gazelles Juarai  National Cheerleading Championship 2014
Penampilan Phoenix dari SMA Gonzaga.
Gazelles Juarai  National Cheerleading Championship 2014
Penampilan Racyst dari SMA Negeri 1 Jakarta dalam kategori Stunt Mixed.

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Gazelles keluar sebagai pemenang dalam kategori Sekolah Menengan Atas (SMA) pada Kejuaraan Cheerlading yang bertajuk 7th National Cheerleading Championship (NCC) 2014 yang diselenggarakan di Gelanggang Olah Raga Simprug, Jakarta, Minggu (4/5) malam WIB.

Gazelles yang merupakan tim cheerleading yang berasal dari SMA Negeri 82 Jakarta meraih 183 poin, perolehan angka tersebut jauh dari peringkat kedua, Phoenix – tim cheerleading dari SMA Gonzaga – yang hanya meraih 168,50 poin, pada tempat ketiga ditempati Niners – tim cheerleading dari SMA Negeri 9 Surabaya yang perolehan poinnya ketat dengan Phoenix, yakni dengan perolehan 162 angka.

NCC menampilkan beberapa kategori antara lain cheerleading untuk usia SMA, SMP, dan SD, ditambah Stunt Mixed dan Stunt All-Girl

Satu tim asal Surabaya lainnya menguntit di peringkat keempat yakni, CS Tigerz dari SMA Negeri 3 Surabaya, berturut-turut di urutan lima hingga tujuh ditempati tim dari beberapa SMA di Jakarta, Dazzles Senior (SMA Negeri 47 Jakarta, 161 poin), PKC Senior (SMA Negeri 70 Jakarta, 160,50 poin), Racys (SMA Negeri 1 Jakarta, 159,5 poin).

Peringkat ke delapan hingga ke sepuluh ditempati CS Wizards dari SMA Negeri 3 Surabaya, K-1 dari SMA Karangturi Semarang, dan Sixers dari SMA Negeri 6 Jakarta.    

Heroes dari Surabaya Raih Gelar Ganda

Tim cheerleading dari luar Jakarta yang mampu menyaingi kegemilangan Gazzelle yakni Heroes dari Surabaya yang meraih juara pada nomor Stunt Mixed dan kategori umum.

Kategori Stunt Mixed diikuti lima tim antara lain K-1 tim A dan B, Racys, Dixies A, dan Heroes. Pada kategori Stunt Mixed Heroes dan dua tim dari luar Jakarta, K-1 tim A dan B berhasil menyabet peringkat pertama hingga ketiga. Heroes berhasil menjadi juara dengan meraih poin 75, sementara K-1 tim B dan A berturut-turut menempati peringkat kedua dan ketiga dengan masing-masing memperoleh nilai akhir 52 dan 48.

Kegemilangan Heroes berlanjut dengan menyabet juara pada kategori umum dengan nilai 157, menyisihkan Fox yang hanya memperoleh 146 poin, dan Golden Cats tim A yang menyabet peringkat ketiga dengan angka 132 .

Sementara pada kategori SMP kelima juri dari International Federation of Cheerleading (ICF) memutuskan O Two dari SMP 11 Jakarta tampil sebagai juara pertama dengan raihan 183 poin, mengungguli Storm dari SMP Negeri 1 Bekasi yang  meraih perolehan akhir 156,5 poin, selanjutnya pada tempat ketiga ditempati Tigers tim A dari SMP 161 Jakarta yang mendapat 141 poin. 

Walau Sixers dari SMA Negeri 6 Jakarta hanya menempati peringkat kesepuluh pada kategori SMA, akan tetapi mereka berhasil memenangkan nomor Stunt Female dengan perolehan nilai akhir 85 poin, menyisihkan Niners – tim cheerleading dari SMA Negeri 9 Surabaya yang kalah tipis satu poin, sementara Blitzer – tim cheerleading dari SMA Negeri 2 Bekasi – "terpecah" menjadi dua karena tim B yang dimilikinya menempati peringkat ketiga dengan 82 poin, sedangkan tim A menempati peringkat kelima dengan 79,50 poin, di antara Blitzer terdapat Sparkles dari SMA Negeri 3 Jakarta menempati peringkat ketiga dengan 81,5 poin.

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home