Harga Kebutuhan Pokok Mulai Naik
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM Sudah tiga hari harga kebutuhan pokok di pasar tradisional Buncit Raya, Jakarta Selatan mulai naik. Pada jumat (24/1) hampir semua jenis komoditas seperti cabai rawit merah, bawang merah, kacang panjang, kentang naik harga.
Harga kacang panjang misalnya dari mulai Rp 18.000 sekarang mencapai Rp 25.000, cabai rawit merah dari harga sebelumnya Rp 35.000 per kg sekarang naik menjadi Rp 40.000, dan bawang merah dari harga Rp 14.000 naik menjadi Rp 25.000 per kg.
Kenaikan harga sejumlah komoditas di pasar Buncit disebabkan karena terlambatnya pengiriman akibat akses jalan di sejumlah titik di wilayah terlanda banjir, kata Agung Nugroho (28) pedagang di pasar Buncit Raya.
Berbeda menurut Hery (30) juga pedagang di pasar tersebut, hingga Jumat harga beras yang dia jual masih normal seperti biasa, belum ada kenaikan. Hery menambahkan di pasar beras Cipinang semua harga beras sudah naik, berhubung hari ini dia belum belanja lagi.
"Mungkin besok baru mulai naik juga," kata Hery.
Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja
Empat Kue Tradisional Natal dari Berbagai Negara
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Perayaan Natal pastinya selalu dipenuhi dengan makanan-makanan berat untu...