Ibu Negara Menyanyi Bersama Anak-anak PAUD di Klaten
KLATEN, SATUHARAPAN.COM - Setelah menempuh penerbangan selama satu jam dan 10 menit dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma dengan menggunakan Pesawat Khusus Boeing 737-400 TNI AU, Ibu Negara Iriana Joko Widodo beserta rombongan tiba di Pangkalan TNI AU Adi Soemarmo, Kabupaten Boyolali, hari Kamis (24/11).
Iriana dan rombongan disambut oleh Gubernur Jawa Tengah, Pangdam IV/Diponegoro, Kapolda Jawa Tengah dan Komandan Lanud Adi Soemarmo.
Melalui jalur darat dengan menggunakan bus, Iriana menuju lokasi pertama kunjungan yaitu Pusat Kegiatan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PKG PAUD) Gugus Imbas "Rinjani" yang berlokasi di Desa Bowan, Kecamatan Delanggu, Kabupaten Klaten. Di tempat ini, Ibu Negara meninjau Pos PAUD Ananda dan TK Pertiwi yang berada di satu lokasi.
Tiba di lokasi, Iriana dan rombongan disambut oleh marching band cilik siswa siswi TK Pertiwi dan dilanjutkan dengan foto bersama.
Iriana kemudian meninjau salah satu ruang kelas di PAUD Ananda. Di dalam kelas, Iriana berinteraksi dengan anak-anak dengan bernyanyi dan menari bersama dengan diiringi lagu daerah Jawa Tengah "Jangkrik Genggong".
Kemudian Ibu Negara membagikan buku tulis kepada para siswa-siswi PAUD tersebut.
Setelah meninjau ruang kelas PAUD Ananda, Iriana kemudian meninjau ruang kelas TK Pertiwi dan disambut dengan lagu "Indonesia Merdeka" yang dinyanyikan bersama oleh siswa-siswi Taman Kanak-kanak yang dikelola oleh Yayasan Desa Bowan, Kecamatan Delanggu, Kabupaten Klaten tersebut.
Di akhir peninjauan Ibu Iriana memberikan bantuan secara simbolis kepada Kepala Sekolah PAUD Ananda dan TK Pertiwi dan perwakilan siswi TK Pertiwi dan siswa PAUD Ananda berupa paket tas sekolah.
Adapun keseluruhan bantuan yang diberikan adalah sejumlah 60 paket (tas, buku,boneka), satu paket papan luncur dan papan ayun, satu paket Alat Peraga Edukasi, serta tiga set Pedoman Implementasi Kurikulum PAUD (satu set isi 10 buku).(Setpres)
Editor : Diah Anggraeni Retnaningrum
Cara Telepon ChatGPT
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Perusahaan teknologi OpenAI mengumumkan cara untuk menelepon ChatGPT hing...