Loading...
FLORA & FAUNA
Penulis: Melki 07:05 WIB | Senin, 09 Januari 2023

Jakpus Uji Sampel Feses Kuda Monas Jamin Kesehatan Publik

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat mengambil sampel feses kuda delman di Jalan Merdeka Selatan, Jakarta, Minggu (8/1/2023). ANTARA

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Pusat (Jakpus) melakukan uji sampel feses kuda delman yang beroperasi di kawasan Monumen Nasional (Monas) dan Jalan Medan Merdeka guna menjamin kesehatan publik selaku pengguna.

Pelaksana tugas (Plt) Wakil Wali Kota Jakarta Pusat Iqbal Akbarudin menjelaskan uji sampel tersebut dilakukan oleh tim dokter dari Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat.

"Tugas kita sore ini memastikan bahwa kuda yang berada di sekitar lingkaran Monas dapat diambil sampelnya untuk memastikan kesehatannya," kata Iqbal saat ditemui di Kantor Administrasi Kota Jakarta Pusat, Minggu (8/1).

Menurut Iqbal, delman memang sudah tidak lagi digolongkan sebagai transportasi publik, melainkan angkutan penunjang pariwisata.

Oleh karena itu, Pemkot Jakarta Pusat mengatur operasional delman yang dibatasi hanya pada Sabtu dan Minggu.

Dalam ketentuan yang baru, delman hanya boleh beroperasi selama delapan jam agar kuda tidak terlalu lelah. Selain itu, gerobak delman hanya bisa dinaiki oleh empat orang dan satu kusir.

Selain itu, kesehatan kuda delman menjadi bagian pengawasan Pemkot Jakarta Pusat bertujuan memastikan kotoran atau feses kuda tidak berbahaya bagi kesehatan pengguna.

Salah satu kusir delman hias di Monas, Deni, mengaku tidak keberatan dengan aturan baru ini. Namun, ia menolak jika kuda diambil sampel darah.

"Kalau kotorannya diambil ya tidak keberatan, tapi kalau harus ditusuk jarum untuk ambil darah ya kami menolak, karena kudanya sedang narik penumpang," katanya.


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home