Jokowi: Beras dan Gula Tiga Tahun Depan Swasembada
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – "Paling tidak, tiga tahun ke depan beras dan gula harus swasembada." Hal ini disampaikan oleh Joko Widodo, presiden RI terpilih 2014-2019 yang menjadi pembicara dalam seminar dan kuliah umum.
Seminar bertajuk “Menyambut Penguatan Lembaga Penelitian dan Pengembangan Dalam Kebijakan Pemerintah dan Pembangunan Nasional” ini digelar di auditorium LIPI Jalan Gatot Subroto, Jakarta oleh Pusat Penelitian Politik LIPI pada Selasa (16/9).
Berbicara tentang masalah pertanian, Joko Widodo menyampaikan bahwa ia memiliki target swasembada yang harus bisa dilaksanakan dalam kurun waktu (kurang lebih) tiga tahun. Sejalan dengan targetnya ini, Jokowi mengatakan bahwa hal tersebut seharusnya telah menjadi tugas LIPI untuk meneliti varietas-varietas terbaik untuk benih-benih pertanian.
Jokowi menambahkan, masuk tahun ke empat nantinya apabila sudah ada kelebihan akan dibuat hilirisasi agar mencapai manfaat yang optimal.
"Dari hal ini, riset dasar, riset terapan, dan riset inovatif dapat terus dapat diperbaiki dari tahun ke tahun, " kata Jokowi.
Editor : Bayu Probo
Korban Pelecehan Desak Vatikan Globalkan Kebijakan Tanpa Tol...
ROMA, SATUHARAPAN.COM-Korban pelecehan seksual oleh pastor Katolik mendesak Vatikan pada hari Senin ...