Jokowi Beri Semangat Atlet di FISU World University Games di Chengdu, China
CHENGDU, SATUHARAPAN.COM-Presiden Joko Widodo memberikan semangat secara langsung kepada para atlet yang akan bertanding dalam ajang FISU (Federasi Olahraga Universitas Internasional) World University Game, pada hari Jumat, 28 Juli 2023, di Chengdu, China.
Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi mengapresiasi atas partisipasi atlet Indonesia yang ikut serta dalam ajang olah raga mahasiswa sedunia tersebut.
“Saya senang di FISU University Games ini kita bisa terus berpartisipasi,” katanya.
Di hadapan 51 atlet yang akan bertanding, Kepala Negara berpesan bahwa mereka akan bertanding membawa nama Indonesia di kancah internasional.
“Saya minta betul-betul nanti dalam pertandingan semuanya pada posisi yang prima,” kata Presiden. Dia juga berharap agar semua atlet yang bertanding dapat memberikan hasil yang maksimal.
“Semangat, sehingga hasil yang kita dapatkan betul-betul hasil yang maksimal,” tandasnya.
Jokowi dan Ibu Iriana Joko Widodo juga menghadiri upacara pembukaan Chengdu 2021 FISU World University Games yang digelar di Dong’an Lake Sports Park Stadium, Chengdu.
Presiden dan Ibu Iriana berada di tribun bersama dengan sejumlah pemimpin negara lainnya yang turut hadir dan menjadi negara peserta ajang pertandingan olahraga dunia tersebut yang dihadiri atlet dari 119 negara.
Dalam ajang yang digelar mulai dari 28 Juli hingga 8 Agustus 2023 tersebut, nantinya sejumlah 51 orang atlet Indonesia akan bertanding dan terbagi ke dalam delapan cabang olah raga yakni renang, atletik, judo, tenis, taekwondo, bulu tangkis, wushu, dan rowing.
Editor : Sabar Subekti
Albania akan Blokir TikTok Setahun
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Pemerintah Albania menyatakan akan memblokir media sosial TikTok selama s...