Jokowi Maknai Harkitnas dengan Membangkitkan Pendidikan
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) memimpin peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) sebagai Inspektur Upacara. Ia memaknai Kebangkitan Nasional dengan membangun manusia melalui pendidikan.
Meskipun politisi PDIP itu belakangan sibuk dengan urusan politik partai, setelah mendaftarkan diri sebagai calon presiden (capres) pada Pemilu 2014 ini, dirinya tetap menekankan pentingnya pendidikan dalam membangun bangsa dalam kapasitas tugasnya sebagai Gubernur DKI sampai akhir Mei ini.
“Pendidikan nomor satu, tidak mungkin membangun manusia tanpa pendidikan. Walaupun kita memiliki kekayaan alam yang besar, tapi kalau pembangunan manusia tidak ada, tidak akan bisa,” kata Jokowi usai menjadi Inspektur Upacara di Lapangan IRTI Monas, Selasa (20/5) pagi.
Dengan membangun manusia, karakter, sikap mental, maka kita akan memiliki budaya yang menghasilkan generasi produktif. “Larinya ke ekonomi kita, dengan pendidikan, maka daya saing, kompetisi pastinya akan lebih baik, larinya ke sana,” ujar dia.
Hari Kebangkitan Nasional, lanjut Jokowi, harus dimaknai dengan meningkatkan semangat dalam mencari dan memberikan pendidikan bagi warga Jakarta.
“Jadi kalau saya ditanya apa yang paling penting, pasti pendidikan, tidak ada kata lain. Kita bangkit untuk mencerdaskan semuanya, di situ yang harus kita kejar. Semua harus bangkit untuk masa depan kita,” pungkasnya.
Upacara peringatan tersebut turut dihadiri Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama yang didampingi istri, Veronica Tan.
Editor : Bayu Probo
Siapakah Itamar Ben-Gvir, Menteri Sayap Kanan Yang Menolak G...
TEL AVIV, SATUHARAPAN.COM-Menteri keamanan nasional sayap kanan Israel mengundurkan diri dari Kabine...