Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 08:23 WIB | Kamis, 31 Oktober 2013

Jose Maria Callejon: Kemenangan untuk Seluruh Penggemar Napoli

Callejon (kaus biru) merayakan kemenangan timnya atas Fiorentina. (foto-foto: sscnapoli.it).

FIRENZE, SATUHARAPAN.COM – “Kemenangan atas Fiorentina dipersembahkan untuk seluruh penggemar Napoli,” kata Jose Maria Callejon. Gelandang Napoli asal Argentina ini berkomentar seusai timnya mengalahkan Fiorentina 2-1. Callejon mengatakan dia selalu melakukan yang terbaik bagi tim, karena tujuan kemenangan adalah jangka panjang dalam meraih scudetto (juara liga Italia). Apalagi tuan rumah Fiorentina memiliki target yang sama.

Komentar tersebut Callejon kemukakan seusai timnya mengalahkan tuan rumah Fiorentina 2-1, pada pertandingan Kamis (31/10) dini hari WIB, anak asuh Rafael Benitez ini berhasil mengalahkan tuan rumah Fiorentina 2-1, di Stadion Artemio Franchi, Firenze.

Gelandang Argentina ini mencetak gol pembuka Napoli pada babak pertama, setelah bola hasil umpan rekannya, Higuain dari sisi kiri pertahanan Fiorentina. Bola tendangan first time Callejon menerobos jala gawang sebelah kiri Fiorentina.

“Saya selalu mencoba untuk melakukan yang terbaik bagi tim. Hari ini kita memiliki pertandingan yang sulit melawan lawan yang sama-sama berjuang untuk scudetto (juara liga), sebuah gol sangat penting memenangkan di partai yang berharga ini. Kesuksesan ini adalah kesuksesan sebagai sebuah tim, kami semua melihat berbagai peluang agar menang, dan hari ini kami persembahkan kemenangan malam ini untuk fans. Kita harus melihat ke depan dan terus seperti ini,” lanjut Callejon.

Pepe Reina, penjaga gawang Napoli tidak ketinggalan berkomentar, menurut dia rekan-rekannya telah berhasil menjaga konsistensi karakter Napoli sebagai salah satu unggulan juara.

“Saya telah melakukan banyak upaya, agar gawang kami tidak banyak kebobolan, bagaimana pun, kami telah menjadi tim yang bermain dengan baik. Kami berhasil mendapatkan karakter bermain sesungguhnya bahkan lebih dari aspek teknis,” kata Pepe Reina.

Reina mengatakan saat ini pencapaian ini luar biasa, karena di pertandingan lain Juventus juga menanti lengahnya AS Roma dan Napoli agar dapat melejit ke peringkat pertama. Saat ini di peringkat pertama Liga Italia diduduki AS Roma, kemudian Napoli, dan ada Juventus, yang terakhir ada Fiorentina di peringkat empat.

“Hari ini di Firenze adalah kemenangan yang sangat penting, tetapi terlalu dini untuk berbicara juara liga hanya berdasar dari setiap pertandingan yang kami lalui dengan kemenangan, karena Juventus, dan Roma dan tim lain yang belum melawan kami juga memiliki peluang. Kami harus terus seperti ini dan melihat ke pertandingan berikutnya,” kata Reina.

 

 

Pada pertandingan tersebut, Napoli cepat mengambil inisiatif serangan walau bertanding di kandang lawan. Napoli mempertahankan posisi mereka di urutan dua klasemen Seri A. Di laga terakhirnya, Partenopei meraih kemenangan tipis 2-1 dalam lawatan ke Fiorentina.

 

Napoli lebih dulu membuka keunggulan melalui Jose Callejon ketika pertandingan berusia 12 menit, setelah bola hasil umpan rekannya, Higuain dari sisi kiri pertahanan Fiorentina. Bola tendangan first time Callejon menerobos jala gawang sebelah kiri Fiorentina.

Fiorentina menyamakan kedudukan melalui eksekusi penalti Giuseppe Rossi saat laga masuk menit 28. Napoli benar-benar memastikan kemenangan lewat gol yang dicetak gelandang Belgia, Dries Mertens menit ke-36.

Tambahan tiga poin membuat skuat besutan Rafael Benitez bertahan di posisi dua klasemen dengan poin dikumpulkan berjumlah 25. Sementara pimpinan klasemen Seri A, AS Roma baru akan bertanding malam nanti menjamu Chievo.

Hasil Pertandingan Liga Italia Lainnya: Genoa 1-0 Parma, Hellas Verona 2-0 Sampdoria, Juventus 4-0 Catania, Livorno 3-3 Torino, Milan 1-1 Lazio, Sassuolo 1-2 Udinese, Cagliari 0-3 Bologna. (soccerway.com/ sscnapoli.it)

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home