Seorang pekerja membersihkan medali emas untuk Olimpiade Rio di sebuah pabrik koin di Rio de Janeiro, Brasil pada 18 Juli 2016. Christophe Simon/AFP
Otoritas India dari Satgas Khusus Uttar Pradesh dan personel kepolisian menggerebek pabrik pembuatan miras di desa Tapua, distrik Aliganj 18 Juli 2016. 12 orang meninggal setelah minum miras oplosan di India utara, menyebabkan total korban jiwa menjadi 33 orang dengan puluhan lainnya masih kritis. Para korban berjatuhan setelah minum alkohol pada 15 Juli malam dan dilarikan ke rumah sakit dengan keluhan muntah, sakit perut hingga penglihatan berkurang. AFP PHOTO/STR
Laksamana Muda AL AS Brian Hurley (kiri). komandan Logistics Group Western Pacific/Task Force 73 sekaligus Komandan Doug Pegher, yang mengepalai kapal penghancur misil USS Stethem (DDG-63), bertemu dengan para wartawan di dek setelah membuat latihan gabungan bilateral Cooperation Afloat Readiness and Training (CARAT) di Singapura 19 Juli 2016.
Aktivis India dari Partai Panthers Nasional memprotes Pakistan di New Delhi 19 Juli 2016. Ribuan orang berdemo di Kashmir 15 Juli untuk mengecam perseteruan berdarah terbaru dengan pasukan keamanan India. Sekitar 4.000 orang berkumpul di Muzaffarabad, membawa pemimpin pemberontakan yang dibunuh, Burhan Wani, dan menyebabkan kerusuhan yang menewaskan 32 orang - kerusuhan terburuk di Kashmir sejak 2010. Kashmir sama-sama diklaim oleh India dan Pakistan secara penuh. AFP PHOTO/Money Sharma
Foto Raja Bhumibol Adulyadej terpampang di atas sebuah perahu di Lad Chado Market dalam sebuah parade untuk memperingati hari Asaha Bucha di Ayutthaya, Thailand pada 19 Juli 2016.
Para imigran Yahudi asal Amerika Utara tiba di Bandara Internasional Ben Gurion dekat Tel Aviv pada 19 Juli 2016. Menurut Nefesh B'Nefesh, Otoritas Imigrasi Israel, sekitar 218 warga Yahudi asal Amerika Utara tiba di Israel pada 19 Juli 2016. Jack Guez/AFP
Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu berpidato di dalam sebuah upacara penghormatan 10 tahun perang Israel dengan gerakan Hizbullah Lebanon di pemakaman militer Mount Herzl di Yerusalem pada 19 Juli 2016. Thomas Coex/AFP
State Counsellor sekaligus Menteri Luar Negeri Myanmar, Aung San Suu Kyi, berdoa untuk mendiang ayahnya, seorang pahlawan kemerdekaan negara tersebut, dalam sebuah upacara di Yangon pada 19 Juli 2016. AFP PHOTO/Ye Aung Thu
Seorang wanita berdiri di depan tugu peringatan sementara untuk menghormati korban tewas serangan Hari Bastille di Promenade des Anglais pada 19 Juli 2016 di Nice. Tugu peringatakan tersebut awalnya terletak di trotoar jalan sebelum dipindahkan ke tepi laut. AFP PHOTO/Valery Hache
Kandidat presiden Amerika Serikat dari Partai Republik, Donald Trump, berdiri di atas panggung bersama istrinya Melania Trump setelah menyampaikan pidato di hadapan anggota partai pada hari pertama Konvensi Nasional Partai Republik, 18 Juli 2016, di Quicken Loans Arena, Cleveland, Ohio. AFP PHOTO/Robyn Beck