Juventus Melangkah Semi Final, Ungguli Lyon
TORINO, SATUHARAPAN.COM – Juventus memastikan diri melaju semi final Liga Eropa setelah pada perempat final kedua unggul tipis atas klub Prancis, Olympique Lyonnais (OL), pada Jumat (11/4) dini hari WIB, di Stadion Juventus Arena, Torino. Juventus lolos dengan keunggulan total 3-1, karena pada perempat final pertama, Jumat (4/4) unggul 1-0 atas OL.
Pelatih Juventus, Antonio Conte ternyata memainkan Carlos Tevez yang sempat diragukan kebugarannya. Penyerang berkewarganegaraan Argentina ini membuat peluang pertama mencetak gol bagi Juventus menit kedua, akan tetapi bola yang dia tendang hanya bersarang di samping kiri gawang OL yang dijaga Anthony Lopes.
Andrea Pirlo membuka keunggulan Juventus menit keempat, setelah bola yang dia tendang gagal dibendung barisan pertahanan OL. Tim asal Prancis tersebut langsung menggebrak, dan melakukan perlawanan hasilnya Jimmy Briand menyeimbangkan keadaan menjadi 1-1 menit ke-18 melalui sundulan.
Juventus sadar OL tengah bangkit dan berusaha meraih keunggulan, oleh karena itu mereka balik menyerang dan salah satu gelandang Juventus, Kwadwo Asamoah nyaris merubah keadaan apabila bola hasil tendangan dari jarak 15 meter dari luar kotak penalti gagal dihalau Lopes keluar lapangan.
Claudio Marchisio memastikan Juventus melangkah ke semi final setelah bola sundulannya sempat membentur punggung salah seorang pemain bertahan OL, Samuel Umtiti menit ke-68, bola masuk ke gawang OL. Hingga akhir pertandingan Juventus unggul 2-1.
Hasil pertandingan lainnya: Benfica 2-0 AZ Alkmaar, Sevilla 4-1 FC Porto, Valencia 5-0 Basel. (livescore.com/uefa.com)
Editor : Bayu Probo
Empat Kue Tradisional Natal dari Berbagai Negara
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Perayaan Natal pastinya selalu dipenuhi dengan makanan-makanan berat untu...