Juventus Menderita Gara Gara Dua Gol Mohammed Salah
TORINO, SATUHARAPAN.COM – Juventus tidak berdaya di kandang sendiri setelah kalah 1-2 dari Fiorentina akibat dua gol gelandang baru Fiorentina Mohammed Salah pada leg pertama semi final Piala Italia, Jumat (6/3) dini hari WIB, di Stadion Juventus Arena, Torino.
Bertanding di hadapan pendukung sendiri, Juventus langsung menekan. Dua peluang bagus didapatkan Arturo Vidal ketika laga berjalan dua menit. Yang pertama, tendangannya melambung, sedangkan tendangannya yang kedua menyamping.
Jasmin Kurtic membalas untuk Fiorentina, namun gelandang tim kostum serba ungu ini gagal menembus gawang Juventus yang dikawal Marco Storari karena bola masih melebar.
Serangan balik menjadi kunci kemenangan Fiorentina, menit ke-11 Juventus mendapat tendangan penjuru, bola dihalau barisan pemain belakang Fiorentina bola langsung diberikan ke Mohammed Salah
Gelandang asal Mesir ini menggiring bola dari tengah lapangan dan sukses mengungguli Simone Padoin lewat adu lari. Dia kemudian masuk ke dalam kotak penalti dan melepaskan sepakan kaki kiri untuk menaklukkan Marco Storari.
Juventus akhirnya menyamakan kedudukan ketika pertandingan memasuki menit ke-24. Gol dicetak pesepakbola asal Spanyol Fernando Llorente.
Bek Fiorentina, Jose Basanta, sempat mendapatkan peluang untuk membuat Fiorentina unggul, namun sundulannya masih mengenai tiang gawang Juventus. Sementara, bola muntah gagal dimanfaatkan dengan baik oleh Mario Gomez.
Ketika pertandingan memasuki menit ke-56, Fiorentina akhirnya unggul lagi. Gol kedua Fiorentina yang diciptakan Salah berawal dari kesalahan Claudio Marchisio yang kehilangan bola ketika di-pressing oleh penyerang sayap Fiorentina, Joaquin. Mantan gelandang Real Betis ini memberi bola langsung kepada Salah, tanpa berlama-lama Mohammed Salah mendekati kotak penalti dan mencetak gol sehingga Juventus takluk 1-2 atas Fiorentina. (goal.com).
Editor : Eben Ezer Siadari
Orang Berlingkar Pinggang Lebih Besar Berisiko Tinggi Kena K...
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Penelitian terbaru World Cancer Research Fund menunjukkan bahwa orang den...