Loading...
LAYANAN PUBLIK
Penulis: Dewasasri M Wardani 16:30 WIB | Senin, 25 Januari 2016

KAI Berikan Tarif Diskon 20-30 Persen

Ilustrasi. (Foto: Antaranews/Puspa Perwitasari)

PURWOKERTO, SATUHARAPAN.COM - PT Kereta Api Indonesia memberikan tarif diskon berkisar 20-30 persen untuk beberapa KA komersial tanggal keberangkatan 8-29 Februari 2016, kata Manajer Humas PT KAI Daerah Operasi 5 Purwokerto, Surono.

"Tarif diskon ini diberikan melalui tiket promo, yang bertajuk Gong Xi Fa Cai dalam rangka menyambut Tahun Baru Imlek 2567," katanya di Purwokerto, Jawa Tengah, Senin (25/1).

Kendati demikian, dia mengatakan besaran diskon dalam tiket promo tersebut bervariasi, untuk setiap KA, berkisar 20-30 persen dari harga tarif reguler.

Menurut dia, kereta api lintas selatan jurusan Jakarta dan sebaliknya, yang menyediakan tiket promo Gong Xi Fa Cai, yakni KA Argo Lawu dan KA Argo Dwipangga dengan harga promo Rp 200.000, KA Taksaka dengan harga promo Rp 184.000, serta KA Bima dan KA Gajayana dengan harga promo Rp 264.000.

Sementara, untuk jurusan Bandung dan sebaliknya terdiri atas KA Turangga dan KA Argo Wilis dengan harga promo Rp 184.000, KA Malabar dengan harga promo Rp 176.000 untuk kelas eksekutif, Rp 144.000 untuk kelas bisnis, dan Rp 104.000 untuk kelas ekonomi komersial, serta KA Mutiara Selatan dengan harga promo Rp 160.000.

"Selama pelaksanaan promo Gong Xi Fa Cai ini, setiap harinya PT KAI menyediakan tarif diskon hanya sampai 25 tempat duduk, untuk setiap kereta api pada masing-masing jurusan sesuai ketentuan yang berlaku," katanya.

Surono mengatakan, ketentuan dalam tiket dengan tarif promo, yakni tidak dapat ditunda atau diganti dengan keberangkatan yang lain atau dibatalkan.

Selain itu, kata dia, tarif promo tersebut juga tidak dapat digabung dengan reduksi atau diskon yang lain.

"Tiket promo Gong Xi Fa Cai bisa dipesan mulai saat ini, di seluruh kanal penjualan tiket kereta api, baik kanal internal maupun eksternal," katanya. (Ant) 

Editor : Sotyati


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home