Kapolda: Segera Selesaikan Hasil Labfor Kebakaran Bandara
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Kepala Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya Inspektur Jenderal Polisi Tito Karnavian menginstruksikan Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polri segera menyelesaikan hasil analisa olah kejadian kebakaran di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
"Kapolda Metro sudah instruksikan membuat tim khusus untuk segera olah TKP dan menyelesaikan hasil Labfor," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Mohammad Iqbal di Jakarta, Rabu (8/7).
Iqbal mengatakan Kepala Polda Metro Jaya itu memerintahkan segera menyelesaikan hasil analisa Labfor karena berkaitan dengan pelayanan dan renovasi bangunan rusak yang terbakar. "Mudah-mudahan hari Rabu atau Kamis hasil Labfor sudah diketahui," ujar Iqbal, seperti dilaporkan Kantor Berita Antara pada pukul 23.52..
Iqbal menuturkan polisi yang mengamankan di lokasi kebakaran berjumlah tiga personel dibantu petugas pengamanan dari PT Angkasa Pura II.
Kapolda, lanjut Iqbal, memerintahkan petugas membuka garis polisi di lokasi kejadian setelah olah TKP selesai.
Sebelumnya, kebakaran terjadi di salah satu bangunan lounge Terminal 2E Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Minggu (5/7).(Ant)
Editor : Sotyati
Kapolri-Panglima Hadiri Doa Lintas Agama di Jatim
SURABAYA, SATUHARAPAN.COM - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal A...