Kasus Baru Harian COVID-19 Melampaui 5.300
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM-Kasus baru harian COVID-19 di Indonesia tercatat sebanyak 5.303, pada hari Jumat (4/11), menurut data Satgas Penanganan COVID-19, dan jumlah total kasus mencapai 6.512.913 kasus.
Kasus aktif tercatat sebanyak 34.155 kasus pada hari Jumat, bertambah 2.075 kasus dari hari sebelumnya. Pasien sembuh dari COVID-19 tercatat secara total mencapai 6.319.990 orang, setelah mencatat kesembuhan harian sebanyak 3.197.
Pasien COVID-19 meninggal juga terus meningkat, pada hari Jumat tercatat sebanyak 31 kasus, dan jumlah total kematian sejak awal pandemi mencapai 158.768 orang.
Program vaksinasi COVID-19 mencatat penerima dosis pertama vaksinasi COVID-19 mencapai 205.175.870 orang, dan penerima dosis kedua mencapai 171.958.064 orang.
Sedangkan penerima dosis ketiga (booster) mencapai 65.265.861 orang, penerima dosis keempat 675.281, dan target vaksinasi pada angka 234.666.020 orang.
Editor : Sabar Subekti
Puluhan Anak Muda Musisi Bali Kolaborasi Drum Kolosal
DENPASAR, SATUHARAPAN.COM - Puluhan anak muda mulai dari usia 12 tahun bersama musisi senior Bali be...