Kendaraan Keluar Jakarta Hari Selasa Mencapai 100.000 Kendaraan
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM- Volume arus lalu lintas yang masuk Jakarta melalui 5 (lima) Gerbang Tol (GT) yaitu GT Cikarang Utama, GT Kalihurip Utama, GT Ciawi, GT Cileunyi, dan GT Halim Perdana Kusuma sebanyak 73.487 kendaraan. Sedangkan volume arus lalu lintas yang keluar Jakarta sebanyak 100.776 kendaraan.
Rilis dari Juru Bicara Polri, Kombes Pol. Iroth Lauren Recky, pada hari Selasa (9/4) terpantau volume arus lalu lintas yang keluar Jakarta sebanyak 100.776 kendaraan.
“Situasi Kamtibmas dalam pelaksanaan Operasi Ketupat 2024 pada hari Senin (8/4) secara umum dalam keadaan aman, tertib, dan terkendali,” kata Kombes Pol. Iroth dalam rilisnya di Gedung Divisi Humas Polri.
Tercatat, terdapat 1.189 kasus gangguan Kamtibmas, 12 kasus pelanggaran, lima kejadian bencana alam, dan 30 kejadian gangguan terhadap ketentraman.
Data kecelakaan lalu lintas pada hari Senin (8/4) menunjukkan adanya 322 kejadian dengan rincian 63 orang meninggal dunia, 56 orang luka berat, 413 orang luka ringan, dan kerugian materil sebesar Rp. 1.083.500.000.
Sementara itu, data penindakan pelanggar lalu lintas pada hari Senin (8/4) sebanyak 3.441 kejadian dengan rincian 2.267 teguran dan 1.174 tilang elektronik (ETLE).
“Polri mengimbau kepada para pemudik untuk tetap waspada dan berhati-hati dalam perjalanan. Patuhi rambu-rambu lalu lintas dan utamakan keselamatan,” pesan Kombes Pol. Iroth.
Editor : Sabar Subekti
Jaga Imun Tubuh Atasi Tuberkulosis
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Dokter Spesialis Paru RSPI Bintaro, Dr dr Raden Rara Diah Handayani, Sp.P...