Kereta Api Ringan Beroperasi Tahun 2018
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Proyek Kereta Api Ringan ditargetkan rampung dan beroperasi pada tahun 2018 dalam mendukung penyelenggaraan Asian Games 2018.
Wakil Gubernur Jawa Barat, Dedy Mizwar, mengatakan pembahasan dalam rapat koordinasi pembangunan kereta ringan membahas mengenai Analisa Mengenai Dampak Lingkungan (Amdal) sehingga diperlukan revisi Rencana Tata Ruang Wilayah Jabotabek sehingga tidak overlap seperti trase di Bekasi.
"Dalam mendukung pembangunan Kereta Api Ringan ini, PT Kereta Cepat Indonesia Cina memberikan lahan baru untuk trase kereta api ringan," kata dia di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta pada hari Rabu (3/2).
Dia juga mengatakan, pembahasan juga menyangkut dengan metode pembayaran Proyek Kereta Api Ringan dan pembahasan soal Amdalnya.
"Revisi tata ruang Jabotabek harus dilakukan sehingga Amdalnya bisa dirubah, revisi RTRW dilakukan menghindari konflik di masyarakat," katanya.
Dia juga mengatakan dalam pengoperasian Kereta Api Ringan Pemerintah DKI Jakarta diharapkan mau bekerja sama dengan PT KAI.
"Pembebasan lahan untuk Kereta Api Ringan tidak ada kendala, kita hanya fokus terhadap Amdalnya diusahakan dalam setahun semua sudah beres," kata dia.
Editor : Eben E. Siadari
Prabowo Setop Impor Beras, Jagung, dan Garam Akhir 2025
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Presiden Prabowo Subianto menyatakan komitmen pemerintah untuk menyetop i...