Loading...
INDONESIA
Penulis: Martahan Lumban Gaol 16:20 WIB | Jumat, 22 Mei 2015

Ketua Pansel KPK Orang Dekat Rini Soemarno?

Ekonom Destry Damayanti ditunjuk Presiden Jokowi sebagai Ketua Pansel KPK. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Kepala Pusat Komunikasi (Kapuskom) Publik Kementerian BUMN Teddy Poernama membantah Ketua Pansel KPK Destry Damayanti menjabat sebagai staf ahli di Kementerian BUMN, melainkan Destry menjabat sebagai Ketua Gugus Tugas Ketahanan Ekonomi Kementerian BUMN.

“Bukan staf ahli Kementerian BUMN, tapi sebagai Ketua Gugus Tugas Ketahanan Ekonomi Kementerian BUMN,” ujar Teddy saat dihubungi sejumlah wartawan di Jakarta, Jumat (22/5).

Destry ditunjuk Presiden Joko Widodo sebagai Ketua Pansel KPK, pada Kamis (21/5) pagi. Kepala Ekonom di Mandiri Sekuritas–anak perusahaan Bank Mandiri yang berfokus pada pasar modal–(2006-2011) tersebut akan memimpin delapan sosok perempuan lainnya untuk mencari delapan sosok calon Pemimpin KPK.

Destry memulai karier bekerja sebagai dosen dan peneliti di Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (FEUI) dan Asisten Peneliti di Harvard Institute for International Development (HIID).

Setelah mendapat gelar master, ia bergabung dengan Departemen Keuangan RI dan bertanggung jawab atas Analisis Fiskal dan Moneter (1992-1997). Rekam jejaknya di sektor keuangan dimulai pada Citibank sebagai Ekonom (1997 - 2000), diikuti dengan Ekonom Senior untuk Kedutaan Besar Inggris di Indonesia (2000 - 2003).

Destry bergabung dengan PT Bank Mandiri Tbk sebagai kepala ekonom sejak Mei 2011. Bidang pekerjaannya meliputi makro ekonomi, pasar keuangan, analisis industri, dan analisis daerah.

Pada bulan April 2014, Destry diberi amanah baru sebagai Direktur Eksekutif Institute Mandiri, sebuah lembaga penelitian independen yang didedikasikan untuk pemegang saham Mandiri. Setelah meraih gelar Sarjana Ekonomi dari Universitas Indonesia, ia  melanjutkan studi program Master of Science untuk bidang Regional Sains di Cornel University, New York, Amerika Serikat pada kurun 1991-1992.

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home