Key Shinee Selesaikan Wajib Militer 7 Oktober
SEOUL, SATUHARAPAN.COM - Anggota grup idola K-Pop SHINee, Key atau yang bernama asli Kim Ki-bum akan menyelesaikan wajib militer (wamil) pada 7 Oktober 2020.
Sumber dari SM Entertainment telah mengkonfirmasi hal tersebut dengan mengatakan bahwa Key sedang mengambil cuti terakhirnya dan tidak akan kembali lagi ke pangkalan militer.
"Key saat ini sedang cuti terakhir, dan dia akan menyelesaikannya pada 7 Oktober tanpa kembali ke pangkalan sesuai dengan pedoman penyelesaian tanpa perlu kembali ke pangkalan militer untuk mencegah penyebaran COVID-19. Tidak akan ada acara perpisahan," ujar SM Entertainment, dilansir Soompi, Kamis (24/9).
Key mendaftar wajib militer pada 4 Maret 2019, dan dia menjalankan tugas militernya sebagai anggota band militer.
Key adalah anggota kedua SHINee yang menyelesaikan pelatihan militernya setelah Onew. Sementara itu, Minho saat ini masih menjalani wajib militer.
Baru-baru ini, Changsub dari BTOB menyelesaikan wajib militer dengan cara yang sama, dan Jeong Jinwoon 2AM juga akan selesai pada tanggal 7 Oktober tanpa kembali ke pangkalan.
Empat Kue Tradisional Natal dari Berbagai Negara
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Perayaan Natal pastinya selalu dipenuhi dengan makanan-makanan berat untu...