Loading...
BUDAYA
Penulis: Sabar Subekti 13:24 WIB | Jumat, 28 Februari 2020

Konser BTS di Seoul Batal Gara-gara COVID-19

Anggota grup band K-Pop Korea Selatan, BTS, berpose untuk foto di karpet merah di Seoul Music Awards di Gocheok Sky Dome di Seoul, Januari tahun lalu. (Foto: dok AP)

SEOUL, SATUHARAPAN.COM-Grup superstar K-pop Korea Selatan, BTS, membatalkan serangkaian konser yang direncanakan di Seoul pada bulan April, karena kekhawatiran meluasnya wabah virus di negara itu, kata manajemennya mengumumkan hari Jumat (28/2).

"Kami menyesal mengumumkan bahwa BTS MAP OF THE SOUL TOUR... telah dibatalkan," kata Big Hit Entertainment yang berbasis di Seoul mengatakan dalam sebuah pernyataan.

Dikatakan bahwa tidak mungkin memprediski skala wabah COVID-19 pada tanggal konser pada bulan April."

Band itu beranggotakan tujuh orang dan dijadwalkan tampil pada 11-12 April dan 18-19 April di Stadion Olimpiade Seoul. Konser akan melibatkan sejumlah perusahaan produksi global dan diperkirakan akan ditonton lebih dari 200.000 orang. Media di Korsel menyebut konser itu sebagai tur dunia perdana bagi BTS Seoul.

"Kita harus mempertimbangkan kesehatan dan keselamatan ratusan ribu tamu serta artis kita dan juga dampak pembatalan pada menit terakhir para tamu dari luar negeri, perusahaan produksi, dan staf," kata agensi.

Disebutkan bahwa "tidak dapat dihindari bahwa konser harus dibatalkan tanpa penundaan lebih lanjut." Keputusannya juga dimaksudkan untuk mendukung pemerintah membatasi acara publik besar-besaran.

Virus corona yang bermula dari China telah menginfeksi lebih dari 2.000 orang di Korsel, dan menewaskan 13 orang lainnya.

Band BTS dikenal memiliki banyak penggemar internasional dan merupakan K-pop pertama yang memulai debutnya di tangga atas Billboard Album pada tahun 2018, dengan lagunya berjudul "Love Yourself: Tear."

Editor : Sabar Subekti


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home