Laga Persahabatan: Barcelona Ungguli AS Roma 3-0
BARCELONA, SATUHARAPAN.COM – Klub Spanyol, Barcelona memenangi laga persahabatan melawan tim Italia yang melakukan kunjungan ke Indonesia beberapa waktu lalu, AS Roma, dengan skor 3-0 pada pertandingan yang dilaksanakan Kamis (6/8) dini hari WIB di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol.
Menurut soccerway.com, Barcelona memegang kendali permainan dari awal pertandingan, dan penguasaan bola tim asuhan Luis Enrique terlihat dominan.
Neymar mengawali gol Barcelona di menit ke-26, dia berhasil memanfaatkan umpan rekannya, Jeremy Matthieu sebelum melewati para pemain bertahan AS Roma, Vasilis Torosidis dan Leandro Castan. Saat menggiring bola dan berhadapan dengan kiper AS Roma – Wojciech Szczesny – Neymar tidak kesulitan menaklukkan penjaga gawang yang baru direkrut dari Arsenal tersebut, karena bola tendangan Neymar dengan akurat bersarang di gawang AS Roma.
Lionel Messi mengenakan ban kapten kesebelasan dalam laga tersebut, padahal dalam pertandingan Liga Spanyol sehari-hari kapten kesebelasan dijabat oleh Andres Iniesta.
Radja Nainggolan sempat membuat kesempatan emas bagi AS Roma, saat pemain Belgia berdarah Indonesia ini melihat ruang kosong di pertahanan Barcelona. Namun bola tendangan kencang Nainggolan dari 25 meter di luar kotak penalti tidak menyulitkan Barcelona.
Szczesny sempat membuat penyelamatan penting bagi AS Roma menit ke-31 saat dia menghentikan bola tendangan kencang salah satu gelandang barcelona, Ivan Rakitic.
Messi menggandakan keunggulan Barcelona menit ke-41, gol tersebut dia ciptakan dengan tendangan kencang memanfaatkan umpan dari Neymar.
Ivan Rakitic membuat Barcelona unggul 3-0 pada menit ke-66. Gol diciptakan Rakitic memanfaatkan sodoran dari rekannya, Sergio Busquets. Sampai pertandingan usai skor tetap 3-0 untuk kemenangan Barcelona.
Susunan Pemain:
Barcelona: Marc Andre Ter Stegen, Jeremy Matthieu, Thomas Vermaelen, Dani Alves, Marc Bartra, Javier Mascherano, Ivan Rakitic, Rafinha, Lionel Messi, Luis Suarez, Neymar.
AS Roma: Wojciech Szczesny, Vasilis Torosidis, Leandro Castan, Mapou Yanga Mbiwa, Seydou Keita, Radja Nainggolan, Mralem Pjanic, Alessandro Florenzi, Gervinho, Iago Falque, Mattia Destro. (soccerway.com).
Ikuti berita kami di Facebook
Editor : Eben E. Siadari
Hamas Bersiap Bebaskan Sandera Pertama Berdasarkan Kesepakat...
YERUSALEM, SATUHARAPAN.COM-Hamas diperkirakan akan membebaskan sandera pertama berdasarkan kesepakat...