Lifter Polandia Positif Doping Dilarang Berlaga Olimpiade
RIO DE JANEIRO, SATUHARAPAN.COM – Atlet angkat besi Polandia, Tomasz Zielinski, dilarang berlaga di kompetisi Olimpiade karena terbukti positif menggunakan anabolic steroid nandrolone, kata Komite Olimpiade Polandia (PKOL) pada Selasa (9/8).
Obat tersebut terdeteksi dalam darah Zielinski, yang tiba di Brasil pada 31 Juli, yang diambil untuk tes. Dia dijadwalkan akan berkompetisi di kategori 94 kilogram.
Juara angkat besi berusia 25 tahun tersebut membantah melakukan hal itu dan berjanji akan menempuh jalur hukum.
Presiden federasi angkat besi Polandia Szymon Kolecki, pemenang medali emas di Beijing, mengundurkan diri sehubungan dengan insiden tersebut. "Saya minta maaf dan malu dengan apa yang telah terjadi,” kata Kolecki.
Zielinski dilatih untuk ajang Olimpiade secara individual, di luar susunan yang ditetapkan oleh federasi Polandia.
Kolecki pada Juni sempat tidak memasukkan Zielinski dalam skuad Olimpiade Polandia, namun dia diikutsertakan oleh dewan federasi. (Ant/AFP)
Editor : Sotyati
Kebakaran Glodok Plaza, Tujuh Jenazah Dievakuasi dari 14 Ora...
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM- Dua jenazah kembali dievakuasi dari lokasi kebakaran Glodok Plaza, Tamansa...