Mahfud MD Temui Surya Paloh
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Bakal capres dari PKB Mahfud MD (kiri) menemui Ketua Umum Partai Nasional Demokrat Surya Paloh (kanan) untuk membicarakan program restorasi bangsa di Kantor Nasdem, Jakarta, Rabu (30/4).
Kedatangan Mahfud tersebut juga untuk menjalin komunikasi politik antara PKB dan Nasdem yang merupakan mitra koalisi PDI-Perjuangan, serta memberi masukan mengenai figur untuk pendamping bakal capres PDI-P Joko Widodo.
Dalam komunikasi politiknya Mahfud menegaskan hanya membahas dua hal yaitu mengenai bangsa Indonesia yang sudah lama menjadi bangsa yang kelam dan juga membahas mengenai restorasi untuk bangsa Indonesia menuju perubahan yang lebih baik.
“Saya sudah lama punya hubungan dekat dengan Bang Surya Paloh, kami sering ketemu dan berdiskusi dan kali ini kami mengevaluasi masa lalu dan melihat masa depan,” kata Mahfud usai bertemu Surya Paloh.
“Sekarang bukan tempat memperjuangkan ide-ide kebangsaan. Sekarang sudah menjadi industri. Pemilu sudah jelas bukan arena mencari pemimpin mencari wakil rakyat dengan ide-idenya tapi soal untung rugi. Kondisi ini membuat tidak kondusif Indonesia ke depannya,” jelasnya.
Ia mengatakan, berdasarkan perkembangan politik, dirinya yang juga kader PKB harus bisa memastikan pemecahan persoalan bangsa. Oleh sebab itu, sejauh mana koalisi yang akan dijalin, harus membahas pemecahan persoalan bangsa.
Dikatakan, antara PDIP yang memiliki rekan koalisi Partai NasDem, sudah hampir mencapai kesepakatan untuk berkoalisi dengan PKB. Namun demikian, keputusan tersebut masih menunggu kebulatan keinginan internal partai. (Ant)
Editor : Bayu Probo
Bebras PENABUR Challenge : Asah Kemampuan Computational Thin...
Jakarta, satuharapan.com, Dunia yang berkembang begitu cepat memiliki tantangan baru bagi generasi m...