Manchester United Juara Premier League Musim 2012/2013
MANCHESTER, SATUHARAPAN.COM - Kemenangan Manchester United (MU) atas Aston Villa 3-0 mengukuhkan MU menjuarai Liga Premier musim ini (23/04). Penyerang Robin Van Persie menegaskan kemenangan MU dengan mencetak ketiga gol.
Meskipun MU mengalami kelahan berturut-turut, sudah bisa dipastikan empat sisa pertandingan musim ini tidak akan membuat Setan Merah terkejar pesaingnya. MU memiliki selisih 16 poin dengan Manchester City. Sementara itu City ada di posisi ke-2 dengan perolehan 68 poin dan Chelsea di posisi ke-3 dengan 63 poin. Dari 30 pertandingan yang dilakukan selama Liga Premier 2013, MU mampu memenangi 27 laga dan tiga kali imbang. MU hanya mengalami empat kali kekalahan.
Selama dikawal oleh Sir Alex Ferguson, MU mampu memenangi Liga Premier sebanyak 20 kali termasuk musim ini. Prestasi ini membuat Alex Ferguson puas menjalani karir sebagai pelatih MU. “Selama 26 tahun bersama MU di Old Traford, memiliki banyak pasukan muda menjadikan tim ini lebih baik”, kata dia.
Menanggapi kemenangan MU dalam liga paling bergensi di Inggris, Alex Ferguson menceritakan bahwa “Ini baru pertama kali, sebelumnya belum mampu memperoleh 84 poin dan hanya empat pertandingan yang tidak membuahkan poin sama sekali.” Sedangkan bagi Van Persie ini adalah kemenangan pertama bersama MU setelah menunggu sejak 2012.
Editor : Yan Chrisna
Nigeria: 86 Orang Tewas Akibat Ledakan Truk Tangki Bahan Bak...
NIGERIA, SATUHARAPAN.COM-Jumlah korban tewas akibat ledakan truk tangki bensin di Nigeria yang menew...