Loading...
GALERI FOTO DUNIA
Penulis: Dedy Istanto 14:49 WIB | Jumat, 11 Maret 2016

Maret 11, 2016

Maret 11, 2016
Kapal pesiar Harmony of the Seas meninggalkan galangan kapal STX di Saint-Nazaire, Prancis barat, untuk melakukan pelayaran percobaan selama tiga hari, pada 10 Maret 2016. Dengan kapasitas 6.296 penumpang dan 2.384 awak, Harmony of the Seas, dibangun oleg STX Prancis untuk Royal Caribbean International, adalah kapal pesiar terbesar di dunia. Loic Venance/AFP
Maret 11, 2016
Orang-orang mendaftar untuk menjadi sopir Uber di acara perekrutan pertama Uber 'Work On Demand'. Mereka berharap bisa merekrut 12.000 sopir-mitra baru, di South Los Angeles pada 10 Maret 2016. Mark Ralston/AFP
Maret 11, 2016
Para mahasiswa melemparkan batu ke arah polisi antihuru-hara saat demo melawan Presiden Venezuela Nicolas Maduro, di San Cristobal, Venezuela, pada 10 Maret 2016. Oposisi Venezuela menggalang "gerakan terbesar yang pernah ada" untuk menggulingkan Maduro, berjanji akan mengerahkan segala cara untuk membuat dia mundur, termasuk dengan referendum dan demonstrasi. AFP PHOTO/George Castellano
Maret 11, 2016
Presiden Amerika Serikat Barack Obama (kanan) dan Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau melambaikan tangan dalam upacara penyambutan di South Lawn Gedung Putih di Washington, DC, pada 10 Maret 2016. Mandel Ngan/AFP
Maret 11, 2016
Raja Willem (kiri) dan Ratu Maxima (kanan) dari Belanda mendengarkan Presiden Prancis Francois Hollande saat dia berpidato dalam makan malam kenegaraan untuk menjamu mereka di Istana Elysee di Paris pada 10 Maret 2016. AFP PHOTO/Pool/Dominique Faget
Maret 11, 2016
Kiper Manchester United dan Spanyol David de Gea terlihat muram usai pertandingan babak 16 besar Liga Champions antara Liverpool dan Manchester United di Anfield di Liverpool, Inggris, pada 10 Maret 2016. Paul Ellis/AFP

BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home