Seorang pemberontak berdiri di tengah puing-puing di wilayah yang dikuasai pemberontak di Daraa, selatan Suriah, 14 Maret 2017. (Foto-foto: AFP)
Polisi Ukraina berjaga saat kalangan nasionalis Ukraina mencoba menjarah bank milik Rusia, Alfa, di Kiev, 14 Maret 2017. Demonstran menuntut penutupan bank-bank milik Rusia yang beroperasi di Ukraina.
Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Wakil Putra Mahkota sekaligus Menteri Pertahanan Arab Saudi Mohammed bin Salman berjabat tangan di Ruang Jamuan di Gedung Putih, Washington, DC, 14 Maret 2017. Trump menyambut sang pangeran di Oval Office saat kedua negara berupaya meningkatkan hubungan yang sempat menegang di bawah pemerintahan Barack Obama.
Ahmed al-Mesmari, juru bicara angkatan bersenjata oposisi Libya, yang terdiri dari milisi dan sejumlah unit tentara nasional yang berbasis di sebelah timur negara itu, memberikan keterangan pers di kota pesisir Benghazi, 14 maret 2017.
Presiden Prancis Francois Hollande (kanan) menyambut kedatangan Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev di Istana Elysee di Paris, 14 maret 2017.
Suasana di luar sayap forensik rumah sakit Kuala Lumpur 15 Maret 2017. Malaysia menggunakan sampel DNA anak Kim Jong Nam untuk mengonfirmasi identitas kakak tiri Kim Jong Un yang dibunuh, kata wakil perdana menteri pada 15 Maret.
Perdana Menteri Belanda sekaligus pemimpin partai VVD Mark Rutte memasukkan surat suaranya untuk pemilu Belanda 15 Maret 2017 di TPS Den Haag. Jutaan warga Belanda akan memilih pada 15 Maret dalam pemilu yang menimbulkan banyak kekisruhan di Eropa tahun ini.
Menteri Luar Negeri Sri Lanka Mangala Samaraweera (kedua kanan) dan Menteri Luar Negeri Korea Selatan Yun Byung-se (tengah) tiba di Kementerian Luar Negeri dalam pertemuan mereka di Kolombo 15 Maret 2017.
Duta PBB untuk Suriah sekaligus kepala delegasi pemerintahan Bashar al-Jaafari (kedua kiri), dubes Suriah untuk Rusia Riad Haddad (kiri) dan delegasi lain menghadiri putaran ketiga perundingan perdamaian Suriah di Rixos President Hotel di Astana 15 Maret 2017.
Volkmar Denner, CEO perusahaan elektronik Bosch, berpidato dalam konferensi ConnectedWorld di Berlin 15 Maret 2017.