Marquez Juara Dunia Moto GP di Grand Prix Jepang
MOTEGI, SATUHARAPAN.COM - Pembalap Moto GP Marc Marquez berhasil meraih gelar juara dunia ketiganya setelah memenangkan Grand Prix Jepang pada Minggu (16/10) ketika saingan terdekatnya duo Yamaha Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo tersingkir.
Rossi dan Lorenzo masing masing terjatuh saat mengejar Marc Marquez.
Pembalap Honda berusia 23 tahun tersebut menjadi pembalap termuda yang memenangkan tiga gelar juara dunia di tiga kelas berbeda, dan melakukannya di sirkuit kandang Honda, sirkuit yang tidak pernah dia menangkan sebelumnya.
Marquez menyelesaikan balapan 24 lap dengan catatan waktu 42 menit 34,56 detik di depan pembalap Ducati Andrea Dovizioso di posisi dua dengan selisih waktu 2,99 detik dan berselish 4,10 detik dari posisi ketiga Maverick Vinales dari Suzuki. (AFP)
Jaga Imun Tubuh Atasi Tuberkulosis
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Dokter Spesialis Paru RSPI Bintaro, Dr dr Raden Rara Diah Handayani, Sp.P...