Loading...
BUDAYA
Penulis: Francisca Christy Rosana 16:36 WIB | Senin, 24 November 2014

Medicabaret, Pentas Seni Dokter dan Calon Dokter

Poster pertunjukan Medicabaret "The History of Glorious Nusantara: The Misery of Love” yang akan dipentaskan pada 13 Desember di Grand Chapel, Universitas Pelita Harapan, Tangerang. (Foto: indonesiakaya.com)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM  –  Warga akademik (civitas academica) Fakultas Kedokteran Universitas Pelita Harapan bersama petugas kesehatan di Rumah Sakit Siloam akan menggelar pentas seni Medicabaret bertajuk "The History of Glorious Nusantara: The Misery of Love” pada 13 Desember di Grand Chapel, Universitas Pelita Harapan, Tangerang.

Pentas Seni yang melibatkan dokter, calon dokter, dan tenaga kesehatan sebagai tokoh-tokohnya itu akan mengangkat cerita tentang kehidupan pelayanan kesehatan seorang dokter untuk masyarakat yang diadaptasi dari kisah Kerajaan Majapahit pada bagian Perang Bubat.

Medicabaret sebelumnya telah digelar sebanyak empat kali sejak pementasan pertamanya pada 2008.

Tahun ini, Medicabaret digelar bersamaan dengan acara Dies Natalis ke-13 Fakultas Kedokteran Universitas Pelita Harapan dan konferensi internasional International Conference on Cerebrovascular Surgery (ICCVS) 2014 yang menghadirkan sekitar 300 dokter ahli bedah saraf dari seluruh dunia.

Sebagian dana hasil pertunjukan tersebut akan disumbangkan untuk para pasien yang akan menjalani operasi otak, operasi mata, operasi jantung, dan pasien yang memerlukan tindakan medis lainnya. (indonesiakaya.com)

Editor : Sotyati


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home